Apa itu Penyakit Mulut dan Kuku pada Hewan Ternak? Ini Ciri Hewan yang Sudah Terinfeksi dan Cara Pencegahan

- 13 Mei 2022, 09:36 WIB
 Ilustrasi penyakit mulut dan kuku pada hewan. Apa itu penyakit mulut dan kuku pada hewan ternak? Ini ciri hewan yang sudah terinfeksi dan cara pencegahan.
Ilustrasi penyakit mulut dan kuku pada hewan. Apa itu penyakit mulut dan kuku pada hewan ternak? Ini ciri hewan yang sudah terinfeksi dan cara pencegahan. /PIXABAY/@milesz

BERITA DIY - Simak apa itu penyakit mulut dan kuku yang kini sedang marak terjadi dan menginfeksi hewan ternak?. Di bawah ini terdapat ciri-ciri hewan yang sudah terinfeksi penyakit tersebut dan cara yang bisa dilakukan untuk mencegahnya.

Dikutip BERITA DIY dari laman Pacitankab. Penyakit mulut dan kuku (PMK) atau foot and mouth disease (FMD) merupakan salah satu penyakit hewan yang menular dan bersifat akut.

PMK terjadi karena disebabkan oleh virus tipe A dari Family Picornaviridae Genus Alphavirus.

PMK dapat menyebabkan luka menyakitkan dan lecet pada kaki, mulut, dan puting hewan ternak yang terinfeksi, penyakit ini berpotensi mengalami penyebaran yang cepat.

Baca Juga: Penjelasan Hepatitis Akut Adalah Apa Menurut WHO, Gejala dan Cara Mencegah Penyakit dari Anak

Dikutip BERITA DIY dari laman BBKP Tanjung Priok, berdasarkan Kepmentan No. 3238/Kpts/PD.630/9/2009 tentang Penggolongan Jenis-Jenis Hama Penyakit Hewan Karantina, Penggolongan, dan Klasifikasi Media Pembawa, PMK termasuk dalam Hama Penyakit Hewan Karantina Golongan I.

Hewan yang dapat terinfeksi penyakit mulut dan kuku yaitu hewan berkuku belah atau bercabang dua seperti sapi, babi, domba, kambing, rusa, dan hewan berkuku belah lainnya.

Selain hewan berkuku belah juga terdapat beberapa hewan lain yang rentan terinfeksi PKM yaitu landak, armadillo, gajah, capybara, dan tikus.

Baca Juga: Perkembangan Penyakit Hepatitis Akut di Indonesia: Ketahui Gejala, Cara Mencegah Penularan, dan Jumlah Kasus

Proses penularan penyakit mulut dan kuku ini yaitu melalui kontak langsung seperti hewan yang sehat bersentuhan, menggosok, atau menjilat hewan yang sudah terinfeksi.

Virus dari penyakit mulut dan kuku ini juga dapat menyebar secara aerosol berdasarkan suhu dan kelembapan lingkungan.

Hewan yang sehat juga dapat terinfeksi virus ini melalui makanan yang dikonsumsi yang sudah terkontaminasi.

Berikut ini gejala-gejala yang ada pada hewan yang sudah terinfeksi penyakit mulut dan kuku:

- Terjadi demam dan pembentukan lepuh, bisul, koreng pada mulut, lidah, hidung, kaki, dan puting.

- Hewan yang sudah terinfeksi biasanya mengalami depresi, tidak bergerak, dan tidak memiliki nafsu makan.

Baca Juga: Kenali Gejala Hepatitis Pada Anak: Ini Cara Melakukan Pencegahan dan Cara Mengobati Penyakit Hepatitis

- Ternak yang sudah terinfeksi penyakit mulut dan kuku juga mengalami penurunan produksi susu, berat badan, dan pertumbuhan yang buruk.

- Memiliki cairan hidung dan air liur yang berlebihan

Meskipun demikian penyakit mulut dan kuku ini jarang menyebabkan kematian. Namun pada hewan muda bisa menyebabkan kerusakan kuku permanen dan mastitis kronis.

Berikut ini cara mencegah dan melindungi hewan dari terinfeksi penyakit mulut dan kuku:

Untuk melakukan pencegahan dan melindungi hewan dari penyakit mulut dan kuku dapat menggunakan prosedur biosekuriti.

1. Isolasi terlebih dahulu beberapa minggu hewan yang akan dimasukkan ke kawanan

2. Meminimalisir kunjungan pada hewan ternak terutama setelah melakukan perjalanan pada negara yang merupakan endemis PMK.

3. Gunakan selalu baju dan sepatu bersih saat akan melakukan kontak dengan ternak

4. Pastikan selalu kebersihan peralatan dan kandang hewan ternak

5. Jika ada hewan yang menunjukan gejala sakit segera lakukan isolasi dan hubungi dokter hewan.

Baca Juga: Waspada, Penyakit Hepatitis Akut Menular Melalui Saluran Ini, Cek Cara Pencegahan Rekomendasi dari Kemenkes

Demikian informasi mengenai penyakit mulut dan kuku serta ciri hewan yang sudah terinfeksi dan cara pencegahan.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x