Biodata, Profil, dan Prestasi Joko Suprianto, Ayah Bilqis Prasista: Mantan Atlet Badminton Indonesia Era 90-an

- 12 Mei 2022, 14:50 WIB
Biodata Joko Suprianto, ayah Bilqis Prasista yang curi sorotan di Uber Cup 2022 kali ini: Mantan atlet badminton Indonesia era 90-an yang sukses raih prestasi, salah satunya Emas Tunggal Putra Kejuaraan Dunia 1993 di Birmingham, Inggris.
Biodata Joko Suprianto, ayah Bilqis Prasista yang curi sorotan di Uber Cup 2022 kali ini: Mantan atlet badminton Indonesia era 90-an yang sukses raih prestasi, salah satunya Emas Tunggal Putra Kejuaraan Dunia 1993 di Birmingham, Inggris. /Facebook.com/Joko Suprianto

Ternyata, bakat badminton dan skill bermain Bilqis Prasista merupakan tempaan dan juga bakat alami yang diturunkan oleh kedua orang tuanya.

Diketahui bahwa Bilqis merupakan putri dari pasangan Joko Suprianto dan Zelin Resiana, mantan atlet badminton Indonesia yang sempat berjaya di kancah internasional pada era 90-an.

Baca Juga: Profil Joko Suprianto dan Zelin Resiana Ayah Ibu Bilqis Prasista, Legenda Bulu Tangkis Indonesia di Uber Cup

Khusus untuk Joko Suprianto, beliau merupakan atlet unggulan Indonesia di kompetisi Thomas Cup dari tahun 1986 hingga 2000. Bersama tim tersebut, Joko berhasil membawa pulang medali emas Thomas Cup pada tahun 1994, 1996, 1998 dan 2000.

Biodata, Profil, dan Prestasi Joko Suprianto

Joko Suprianto, merupakan atlet badminton yang lahir di Solo, 6 Oktober 1966 silam. Atlet yang kini berusia 56 tahun tersebut memulai karier di tahun 1985 dan berhasil membawa berbagai medali emas kompetisi bergengsi ke Indonesia.

Baca Juga: Siapa Bilqis Prasista, Atlet Badminton Ranking 333 BWF Viral di Piala Uber 2022? Ini Profil Biodata Lengkap

Salah satu prestasi raihan pribadinya adalah memenangi Kejuaraan Dunia World Badminton Grand Prix 1993 yang diselenggarakan di Birmingham, Inggris oleh IBF (sekarang BWF).

Dalam kompetisi tersebut, Joko berhasil mengalahkan rekan senegaranya, Hermawan Susanto dan Ardy Wiranata yang harus rela di mendapat perunggu.

Raihan tersebut juga spesial mengingat saat itu, Susi Susanti, pasangan Ricky Subagja dan Rudy Gunawan juga berhasil menyabet emas dalam kategori tunggal putri dan ganda putra.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x