Kapan TV Analog Dihapus? Ini Daftar 9 Daerah yang Tidak Bisa Mengakses dan Cara Dapat STB TV Digital Gratis

- 30 April 2022, 17:19 WIB
Kapan TV analog dihapus, siaran TV analog apa saja, perbedaan TV analog dan digital dan cara pindah TV analog ke digital.
Kapan TV analog dihapus, siaran TV analog apa saja, perbedaan TV analog dan digital dan cara pindah TV analog ke digital. /PEXELS/KoolShooters

Selain itu, siaran digital juga memiliki kualitas siaran yang lebih baik serta tanpa dipungut bayaran karena bersifat siaran free to air.

Pemerintah melalui Kominfo telah membagi siaran televisi analog menjadi tiga tahapan. Tahap pertama dimulai 30 April, meliputi 56 wilayah layanan siaran, di 166 Kabupaten/kota wilayah Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Nusa Tenggara, Papua, dan Papua Barat.

Baca Juga: Harga Set Top Box Rekomendasi Kominfo Kisaran Rp100 Ribu - Rp 500 Ribu, Simak Cara Daftar Dapat STB Gratis

Selanjutnya tahap kedua penghentian siaran TV analog paling lambat 25 Agustus 2022, meliputi 31 wilayah layanan siaran di 110 kabupaten/kota, yaitu di Sulawesi Selatan, Kalimantan Tengah, NTT, Yogyakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan DKI Jakarta.

Sedangkan ASO tahap ketiga paling lambat direalisasikan pada 2 November 2022 yang akan dilakukan di 25 layanan siaran di 65 kabupaten/kota, meliputi Riau, jambi, Bangka Belitung, Jawa Barat, Jawa Tengah (lima wilayah, Kalimantan Barat (6 wilayah), NTB (5 wilayah), Maluku (2 wilayah), Sulawesi Tengah (3 wilayah), Papua (9 wilayah).

Syarat mendapat STV TV gratis:

1. Memiliki KTP elektronik

2. Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial

3. Memiliki perangkat TV analog

4. Berada di lokasi yang masuk cakupan wilayah layanan siaran TV digital terstrial (yang akan terdampak Analog Switch Off/ASO)

Halaman:

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x