Jadwal dan Lokasi Uji Coba Ganjil Genap Tol Mudik Lebaran 2022, Dimulai Hari Ini 25 April 2022: Catat Waktunya

- 25 April 2022, 16:48 WIB
Ilustrasi: Jadwal, lokasi, dan waktu uji coba ganjil - genap di jalan tol untuk persiapan mudik Lebaran 2022.
Ilustrasi: Jadwal, lokasi, dan waktu uji coba ganjil - genap di jalan tol untuk persiapan mudik Lebaran 2022. /ANTARA FOTO/ M Ibnu Chazar

Terdapat sejumlah lokasi jalan tol yang akan diterapkan rekayasa lalu lintas ganjil – genap tersebut.

Rencananya, uji coba penerapan ganjil – genap di jalan tol untuk persiapan mudik Lebaran 2022 ini akan dilaksanakan sesuai jadwal yaitu 25 April 2022 sampai 27 April 2022 mendatang.

Selengkapnya, berikut jadwal, lokasi, dan waktu rekayasa ganjil – genap tol menjelang mudik Lebaran 2022:

  • Senin, 25 April 2022, jam 11:00 – 13:00 WIB

Dimulai dari jalan tol Jakarta – Cikampek KM 47 (Karawang Barat) sampai dengan GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta – Cikampek KM 70.

Baca Juga: Info Jadwal dan Harga Tiket Bus Sinar Jaya Jakarta - Purwokerto untuk Mudik Lebaran 2022

  • Selasa, 26 April 2022, jam 11:00 – 13:00 WIB

Dimulai dari jalan tol Jakarta – Cikampek KM 47 (Karawang Barat) sampai dengan GT Palimanan Utama Jalan Tol Cipali KM 188.

  • Rabu, 27 April 2022, jam 10:00 – 17:00 WIB

Dimulai dari jalan tol Jakarta – Cikampek KM 47 (Karawang Barat) sampai dengan GT Kalikangkung jalan tol Batang – Semarang KM 414.

Apabila nantinya terjadi kepadatan, maka akan dilakukan diskresi Kepolisian dengan reayasa lalu lintas contraflow.

Kemudian, jika masih ada kepadatan melebihi batas maksimal,maka akan dilakukan diskresi Kepolisian dengan rekayasa lalu lintas one way.

Baca Juga: Daftar Tarif Tol untuk Mudik Lebaran 2022 dari Jakarta ke Tegal, Semarang, Yogyakarta, Solo, hingga Surabaya

Halaman:

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x