Apa Itu GERD atau Penyakit Asam Lambung yang Dialami Maia Estianty, Berikut Penyebab dan Cara Mengatasinya

- 28 Maret 2022, 08:25 WIB
 Ilustrasi - Apa Itu GERD atau penyakit asam lambung yang dialami Maia Estianty, berikut penyebab dan cara mengatasinya.
Ilustrasi - Apa Itu GERD atau penyakit asam lambung yang dialami Maia Estianty, berikut penyebab dan cara mengatasinya. /PIXABAY/derneuemann

BERITA DIY - Simak penjelasan mengenai apa itu GERD atau penyakit asam lambung yang dialami Maia Estianty, berikut informasi selengkapnya terkait penyebab dan cara mengatasinya.

Maia Estianty, seorang musisi dan publik figur kelahiran tahun 1984 yang terkenal dengan album terpopulernya saat ini dirangkum menjadi satu dengan nama ‘Masterpiece Maia Estianty’

Dilansir dari unggahan akun Instagram pribadi Maia Estianty @maiaestiantyreal, pada tanggal 27 Maret kemarin Maia Estianty dilarikan ke rumah sakit karena menderita penyakit GERD atau asam lambung.

Baca Juga: Apa Itu Hilal? Metode yang Digunakan Kemenag untuk Cek Awal Puasa 1 Ramadhan dan Perbedaan dengan Hisab

Pada unggahan Maia Estianty menuliskan bahwa ini pertama kalinya dia mengalami GERD, yang kemudian dilarikan ke rumah sakit oleh Dul Jaelani.

GERD atau penyakit asam lambung yang dialami oleh Maia Estianty adalah penyakit yang berdampak pada sistem pencernaan seseorang, dimana GERD terjadi karena lemahnya naiknya asam lambung ke esofagus karena lemahnya sfingter esofagus.

Dilansir dari Healthline.com, Gastroesophageal Reflux Disease disingkat GERD, merupakan penyakit kronis dan berbahaya apabila tidak ditangani oleh dokter atau mengubah pola hidup yang menyebabkan GERD.

Baca Juga: Apa Itu Kegiatan Earth Hour, Manfaatnya Bagi Lingkungan serta Kapan, dan Bagaimana Cara Pelaksanaannya

Untuk lebih mengenal GERD berikut ciri-ciri umum apabila seseorang mengalaminya, simak berikut ini:

1. Merasa mual.

2. Sakit pada bagian dada.

3. Merasa sakit ketika menelan.

4. Merasa susah ketika akan menelan.

5. mengalami batuk kronis.

6. Suara menjadi serak.

7. Nafas menjadi bau.

Pada beberapa kasus, apabila rasa sakit di dada atau heartburn yang dialami karena GERD terjadi seminggu sekali, menjadi lebih parah, maupun mengalaminya pada malam hari dan membangunkanmu maka sebaik melakukan pemeriksaan ke Dokter untuk mencegah kemungkinan buruk dari GERD.

Baca Juga: Apa Itu Hari Raya Saraswati? Ini 15 Link Twibbon Perayaan Hari Raya Saraswati 2022

GERD atau penyakit asam lambung bisa saja dialami oleh siapapun, akan tetapi bagi orang-orang dengan kemungkinan terbesar untuk terkena GERD adalah:

- Orang dengan obesitas atau kelebihan berat badan.

- Perempuan yang sedang hamil.

- Sedang dalam pengobatan tertentu.

- Seorang perokok.

Untuk meredakan penyakit GERD yang ringan, bisa mencoba penanganan berikut ini:

1. Minumlah baking soda yang dicampur pada air minum.

Baking soda memiliki kemampuan untuk menetralkan asam dan aman diminum dengan dosis rendah, akan tetapi apabila diminum dengan dosis besar baking soda bisa memberikan efek samping karena kandungan sodiumnya.

Baca Juga: Apa Itu Earth Hour 2022? Ini Pengertian dan Kegiatan yang Harus Dilakukan untuk Berpartisipasi Selamatkan Bumi

2. Mengunyah permen karet.

Dengan mengunyah permen karet maka mulut akan menghasilkan air ludah, dimana air ludah mengandung sedikit basa yang bisa untuk menetralkan asam yang disebabkan oleh GERD.

Selain penanganan dengan obat dan konsumsi alternatif lain, penderita GERD bisa mencoba untuk mengubah pola hidup seperti:

1. Kurangi berat badan.

2. Makan dengan porsi kecil.

3. Menghindari makanan dan minuman tertentu.

4. Berhenti merokok.

5. Perhatikan jumlah konsumsi alkohol.

6. Makan dilakukan dua jam sebelum tidur.

7. Tidur dengan bagian kepala ditinggikan.

8. Menggunakan pakaian yang tidak ketat.

Baca Juga: Apa Itu Aplikasi OnlyFans dan Cara Mendapatkan Uang? Dea OnlyFans Adalah Siapa hingga Kronologi Penangkapan

Demikian penjelasan mengenai apa itu GERD atau penyakit asam lambung yang dialami Maia Estianty, dan informasi lengkap terkait penyebab dan cara mengatasinya.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah