Apa Kepanjangan NATO? Kaitan 'No Action Talk Only' yang Trending Twitter di Konflik Rusia - Ukraina

- 25 Februari 2022, 13:25 WIB
Apa kepanjangan NATO? dan apa kaitannya dengan 'No Action Talk Only' yang trending Twitter dalam konteks konflik Rusia dan Ukraina.
Apa kepanjangan NATO? dan apa kaitannya dengan 'No Action Talk Only' yang trending Twitter dalam konteks konflik Rusia dan Ukraina. /PIXABAY/dlugo_svk

BERITA DIY - Apa sih kepanjangan NATO? Dan apa kaitannya dengan 'No Action Talk Only' yang trending Twitter dalam konteks konflik Rusia dan Ukraina.

Operasi militer Rusia ke wilayah Ukraina pecah mulai Kamis, 24 Februari 2022, Vladimir Putin resmi menginvansi negara tetangganya tersebut.

Peristiwa invasi Rusia ke Ukraina ini memicu reaksi dari negara-negara tetangga, terutama yang termasuk dalam NATO.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu NATO dan Penyebab Konfilk Rusia dan Ukraina yang Memicu Perang di Eropa Timur

Kepanjangan NATO adalah North Atlantic Treaty Organisation. Plesetan jadi No Action Talk Only karena netizen melihat aliansi militer ini belum bertindak atas aksi Rusia kepada Ukraina.

Diketahui, NATO dibentuk pada 4 April 1949 dan diinisiasi oleh sejumlah negara seperti Amerika, Inggris, Prancis, Italia, dan lain-lain.

Karena diproyeksi menjadi aliansi militer terkuat di dunia, Yunani dan Turki masuk pada tahun 1952. Dan Jerman Barat menyusul pada 1955.

Baca Juga: Cara Oleksandr Zinchenko, Pemain Timnas Ukraina dan Manchester City Kecam Tindakan Vladimir Putin

Perjanjian NATO ditandatangani 20 tahun sekali, di mana setiap anggota bisa keluar setahun setelah pengumuman denonsasinya.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x