Cek Namamu! Ini Daftar Nama Penerima Bansos PKH Kemensos Tahap 1 Februari 2022, Simak Cara Pencairan Bansos

- 10 Februari 2022, 06:06 WIB
Cek namamu! Berikut daftar nama penerima bansos PKH Kemensos tahap 1 Februari 2022, simak cara pencairan bansos Kemensos.
Cek namamu! Berikut daftar nama penerima bansos PKH Kemensos tahap 1 Februari 2022, simak cara pencairan bansos Kemensos. /ANTARA FOTO/M RISYAL HIDAYAT

BERITA DIY - Cek namamu! Berikut daftar nama penerima bansos PKH Kemensos tahap 1 Februari 2022, simak cara pencairan bansos Kemensos.

Seperti diketahui, PKH pada tahun 2022 cair ke 10 juta keluarga penerima manfaat. Bansos ini sudah diberikan sejak tahun 2007 silam.

PKH 2022 sendiri cair sebanyak 4 kali dalam setahun. Bansos tahap 1 sudah cair sejak Januari 2022 hingga Maret 2022 mendatang.

Baca Juga: Masukkan NIK Kesini Agar Masuk Daftar Penerima PKH Februari 2022, Tak Dapat Bansos Rp3 Juta Lapor ke WA Ini

Baca Juga: Selamat, PKH Februari Cair ke Orang yang Masuk Daftar Penerima Ini! Cek Cara Dapat Bansos Jika Tak Terdaftar

Jika masuk dalam daftar penerima PKH, masyarakat akan mendapat bansos hingga Rp10,8 juta jika memenuhi syarat yang telah ditetapkan Kemensos.

Adapun PKH merupakan bansos yang dijalankan Kemensos dengan tujuan untuk mengentaskan masyarakat miskin dari jerat kemiskinan.

Kriteria penerima bansos PKH dari Kemensos sendiri, yakni anak usia dini, siswa SD hingga SMA, penyandang disabilitas hingga ibu hamil.

Baca Juga: Pemilik KTP Berciri Ini Jadi Penerima PKH Tahap 1 Januari-Maret 2022, Cek Namamu di Daftar Dapat Bansos Ini

Baca Juga: Tanda Masuk Daftar Nama Penerima Bansos PKH Januari 2022 Bukan Terdaftar di Link Kemensos, Cek Pakai Cara Baru

Berikut rincian bantuan BST PKH:

  • Kategori Ibu Hamil/Nifas : Rp. 3.000.000,-
  • Kategori Anak Usia Dini 0 s.d. 6 Tahun : Rp. 3.000.000,-
  • Kategori Pendidikan Anak SD/Sederajat : Rp. 900.000,-
  • Kategori Pendidikan Anak SMP/Sederajat : Rp. 1.500.000,-
  • Kategori Pendidikan Anak SMA/Sederajat : Rp. 2.000.000,-
  • Kategori Penyandang Disabilitas berat : Rp. 2.400.000,-
  • Kategori Lanjut Usia : Rp. 2.400.000,-

Asumsi mendapat Rp 10,8 juta tersebut yakni berasal dari persyaratan dalam 1 keluarga, hanya 4 orang saja yang mendapatkan BLT PKH dari Kemensos.

Baca Juga: Data Daftar Penerima Bansos PKH Tahap 1 2022 Bisa Dicek via Link Ini, Segera Masukkan Nama di Laman Berikut

Baca Juga: Jadwal Kapan PKH Tahap 1 Februari Cair, Bansos Cair 4X di Tanggal Ini! Cek Penerima di WA Kemensos Berikut

Berikut adalah cara cek daftar nama penerima BST Kemensos Februari 2022

1. Login link cekbansos.kemensos.go.id

2. Pilih nama provinsi hingga desa sesuai alamat di KTP

3. Input nama lengkap sesuai KTP dan kode verifiksi yang tertera di layar

4. Klik tombol 'Cari Data'

5. Muncul daftar penerima bantuan ini.

Tiap waktu, Kemensos mengupdate daftar nama penerima lewat situs cekbansos.kemensos.go.id dan dtks.kemensos.go.id, pastikan namamu secara berkala.

Baca Juga: Isikan NIK KTP Kesini Agar Masuk Daftar Dapat PKH Februari 2022, 10 Juta Penerima Bansos Peroleh Tanda Ini

Baca Juga: Kemensos Bocorkan Cara Daftar PKH Tahap 1 Februari Online Pakai HP, 10 Juta Penerima Bansos Dapat Tanda Ini

Apabila belum terdaftar sebagai penerima Bansos PKH, warga miskin bisa mendaftarkan diri secara online melalui aplikasi Cek Bansos.

- Download aplikasi Cek Bansos di Google Play Store

- Jika belum memiliki akun, daftar terlebih dahulu membuat user id memakai data diri lengkap seperti KTP, KK dan foto selfie

- Jika akun selesai dibuat, login kembali ke aplikasi Cek Bansos memakai user id dan password

- Setelah itu akan muncul menu Profil, Cek Bansos, Tanggapan Kelayakan, dan Daftar Usulan

- Jika ingin daftar bisa klik menu Daftar Usulan

- Daftar calon penerima Bansos PKH dengan mengisikan data diri lengkap, lengkap dengan foto selfie dan foto rumah

Baca Juga: Catat! 10 Juta Pemilik Tanda Ini Dapat PKH Tahap 1 Januari-Februari, Cek Namamu di Daftar Penerima Bansos Ini

Baca Juga: Segera Masukkan Nama ke Form Online Ini Agar Masuk Daftar Penerima PKH Februari, Cek Prosedur Pencairan Kesini

Adapun tanda jika menjadi daftar penerima, tiap peserta program bakal diberikan Kartu Peserta PKH dari kantor Pemerintahan desa setempat. Ciri-ciri pemilik KTP yang dapat PKH di Februari yakni yang terdaftar di link itu, namun belum ditransfer.

Uang bantuan dapat diambil oleh Pengurus Keluarga di Kantor Pos terdekat dengan membawa Kartu Peserta PKH dan tidak dapat diwakilkan. Peserta PKH juga bisa mencairkan bantuan melalui rekening bank-bank milik negara (Himbara).

Untuk pencairannya, KPM PKH harus terdaftar dan hadir pada fasilitas kesehatan dan pendidikan terdekat. Kewajiban KPM PKH di bidang kesehatan meliputi pemeriksaan kandungan bagi ibu hamil, pemberian asupan gizi dan imunisasi serta timbang badan anak balita dan anak prasekolah.

Sedangkan kewajiban di bidang pendidikan adalah mendaftarkan dan memastikan kehadiran anggota keluarga PKH ke satuan pendidikan sesuai jenjang sekolah dasar dan menengah. Dan untuk komponen kesejahteraan sosial yaitu penyandang disabilitas dan lanjut usia mulai 60 tahun.

Demikian cara cek namamu di daftar nama penerima bansos PKH Kemensos tahap 1 Februari 2022, simak cara pencairan bansos Kemensos.***

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x