Login Eform BPUM BRI Tahap 3, Cuma Modal HP Bisa Dapat BLT UMKM Rp 1,2 Juta Cair November 2021 Tanpa Antre

- 2 November 2021, 18:54 WIB
Login eform BPUM BRI Tahap 3, cuma modal HP bisa dapat BLT UMKM Rp 1,2 juta November 2021 tanpa perlu antre.
Login eform BPUM BRI Tahap 3, cuma modal HP bisa dapat BLT UMKM Rp 1,2 juta November 2021 tanpa perlu antre. /Tangkap layar Eform BRI

BERITA DIY - Login eform BPUM BRI Tahap 3, cuma modal HP bisa dapat BLT UMKM Rp 1,2 juta yang cair November 2021 tanpa perlu antre di bank.

Sebagai informasi, pelaku usaha mikro yang terdaftar di eform BPUM BRI Tahap 3 di link eform.bri.co.id/bpum akan mendapatkan BLT UMKM Rp 1,2 juta.

Mereka bisa melakukan pencairan pada bulan November 2021 kapanpun dan dimanapun lokasi bank BRI yang diinginkan dengan cara melakukan reservasi terlebih dahulu.

Baca Juga: Tidak Lolos Kartu Prakerja Gelombang 22 Bisa Dapat BLT UMKM Rp 1,2 Juta Tahun 2021, Begini Cara Dapatnya

Melalui reservasi tersebut, penerima BLT UMKM akan mendapatkan nomor referensi untuk ditunjukkan pada saat hendak mencairkan bantuan di bank.

Lantas, bagaimana jika nomor referensi tersebut hilang, atau belum dicatat, atau tidak di-screenshot sehingga tidak bisa ditunjukkan ke bank?

Simak penjelasan bank BRI berikut ini terkait masalah di atas saat menjawab keluhan netizen di akun twitter resminya.

Baca Juga: BLT UMKM November Cair dengan 5 Syarat Ini, Cek BPUM BRI BNI Login eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id

"Selamat malam @kontakBRI mohon informasinya untuk pendaftaran antrian umkm jika sudah mendaftar dan dapat nomor referensi, tetapi lupa di screenshot apakah masih bisa untuk melakukan pencairan?," tanya pemilik akun twitter @novinoppay_ pada 17 Juli 2021.

"Hai Sobat BRI, apabila Nasabah lupa atau tidak simpan nomor referensi, maka nomor akan hangus setelah melewati tanggal Reservasi dan bisa Reservasi kembali. Jika nama terdaftar pada Website https://eform.bri.co.id/bpum, maka untuk validasi dana BPUM 2021 dapat (1)," balas @kontakBRI.

"di Kantor BRI terdekat (Kantor Cabang, Kantor Cabang Pembantu, Unit) dengan membawa dokumen buku tabungan, kartu ATM jika ada, dan Kartu Tanda Pengenal. Semua akun resmi sosmed BRI memiliki centang biru (verified). Tks~Uga (End),"lanjut BRI.

Baca Juga: Bawa Ini! BPUM Tahap 3 Bisa Dicairkan hingga Desember Meski Tak Masuk Daftar Link Bantuan BLT UMKM BRI - BNI

Sementara itu, penerima BLT UMKM yang tidak mengalami kendala bisa segera ke bank BRI untuk mencairkan bantuannya.

Berikut cara mencairkan BLT UMKM Rp 1,2 juta di bank tanpa perlu antrea, hanya dengan modal HP:

- Buka aplikasi browser di HP

- Buka alamat website eform.bri.co.id/bpum

- Masukkan NIK KTP dan nomor verifikasi, lalu klik "Proses Inquiry"

Baca Juga: BLT UMKM Masih Cair November, Cek Daftar Penerima di eform.bri.co.id atau banpresbpum.id Dapat BPUM Rp1,2 Juta

- Jika terdaftar sebagai penerima BPUM, maka akan diarahkan ke laman reservasi online

- Masukkan NIK KTP dan data diri yang dibutuhkan

- Pilih jadwal dan lokasi pencairan BLT UMKM di bank yang diinginkan selama kuota masih tersedia

- Masukkan kode verifikasi, lalu konfirmasi

- Nomor referensi akan muncul. Catat atau screenshot dan simpan baik-baik agar tidak hilang

Baca Juga: Cek BPUM Eform BRI Tahap 3 Bukan di banpresbpum.co.id, Reservasi Nomor Referensi Antrean BLT UMKM di Sini

Sebagai informasi,BLT UMKM Rp 1,2 juta ini merupakan bantuan yang diberikan pemerintah sebagai bentuk pemulihan ekonomi masyarakat selama pandemi covid-19 dan diberikan kepada pelaku usaha mikro.

Jumlah penerima BLT UMKM tahun 2021 ini adalah 12,8 juta orang dan tersalur dalam dua tahap, yakni tahap 1 untuk 9,8 juta orang dan tahap 2 untuk 3 juta penerima.

Itulah cara dapat BLT UMKM Rp 1,2 juta cuma modal HP dengan login eform BPUM BRI Tahap 3 tanpa perlu antre.***

 

 

 

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x