KPPS Pemilu 2024 Kapan Dibubarkan dan Kapan Gaji KPPS Cair? 

19 Februari 2024, 15:31 WIB
Banyak yang cari KPPS Pemilu 2024 kapan dibubarkan dan kapan gaji KPPS cair. Cek penjelasannya di artikel ini. /Tangkap layar instagram.com/@bawasluri

BERITA DIY - Saat ini banyak yang cari KPPS Pemilu 2024 kapan dibubarkan dan kapan gaji KPPS cair.

Ketahui, KPPS merupakan singkatan dari Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara. KPPS merupakan kepanjangan tangan KPU.

Tugas KPPS ini sangat berat karena bertanggung jawab atas kelancaran jalannya pemungutan suara di masing-masing TPS.

Kini pemungutan suara Pemilu 2024 di sebagian besar daerah sudah tuntas, sejak 14 Februari 2024.

Baca Juga: Jadwal Gaji KPPS Pemilu 2024 Cair Kapan? Ini Info Besaran Uang Transport Pelantikan dan Bimtek KPPS

Lalu kapan KPPS Pemilu 2024 dibubarkan? Sebelumnya ketahui bahwa KPPS ini melewati seleksi.

Adapun pelantikan petugas KPPS dilakukan serentak se-Indonesia pada 25 Januari 2024. Masa kerja KPPS Pemilu 2024 yakni selama sebulan.

Jadi, masa kerja KPPS Pemilu 2024 hanya sampai 25 Februari 2024. Oleh karena itu, KPPS Pemilu 2024 akan dibubarkan setelah selesai masa kerja tersebut.

Setelah dibubarkan, jika ada Pemilu lagi, akan diadakan lagi seleksi petugas KPPS. Jadi mantan petugas KPPS tidak otomatis bisa jadi lagi.

Baca Juga: Bimtek KPPS Sampai Kapan? Ini Jadwal Bimbingan Teknis KPPS Pemilu 2024 dari KPU dan Materi Mencakup Apa Saja

Nah untuk soal kapan gaji KPPS Pemilu 2024 cair diperkirakan pada 25 Februari 2024 atau setelahnya.

Besaran gaji petugas KPPS telah diatur dalam Surat Menteri Keuangan Nomor S-647/MK.02/2022 pada 5 Agustus 2022. Rinciannya:

KPPS di TPS dalam negeri

- Gaji ketua KPPS Pemilu 2024: Rp 1.200.000

- Gaji anggota KPPS Pemilu 2024: Rp 1.100.000

- Satlinmas Pemilu 2024: Rp700.000

Baca Juga: Berapa Bayaran KPPS Pemilu 2024? Ini Rincian Gaji yang Bakal Diterima Tiap Anggota

KPPS di TPS luar negeri

- Gaji ketua KPPS Pemilu 2024 Luar Negeri: Rp 6.500.000 

- Gaji sekretaris KPPS Pemilu 2024 Luar Negeri: Rp 6.000.000

- Satlinmas Pemilu 2024 Luar Negeri: Rp 4.500.000

Demikian penjelasan tentang banyak yang cari KPPS Pemilu 2024 kapan dibubarkan dan kapan gaji KPPS cair.***

Editor: F Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler