Jangan Sedih Tak Terdaftar BSU BPJS Ketenagakerjaan, Pekerja Lakukan Ini Dapatkan BLT 600 Ribu di April 2023

9 April 2023, 13:28 WIB
Info pencairan BSU terbaru, cek BSU dengan KTP di kemnaker.go.id, BSU BPJS Ketenagakerjaan 2023 kapan cair dan nama penerima BSU. /Tangkapan layar bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id/

BERITA DIY - Saat ini banyak yang cari info pencairan BSU terbaru, cek BSU dengan KTP di kemnaker.go.id, BSU BPJS Ketenagakerjaan 2023 kapan cair dan nama penerima BSU.

Jangan sedih tak terdaftar BSU di link BPJS Ketenagakerjaan dan Kemnaker, pekerja lakukan langkah berikut dapatkan BLT sebesar Rp 600 ribu di April 2023.

Bantuan Subsidi Upah (BSU) merupakan program pemerintah yang bertujuan untuk mendukung pekerja dan perusahaan dalam mengatasi tantangan ekonomi yang tak terduga.

Program BLT Subsidi Gaji ini dijalankan dalam situasi khusus, seperti pada tahun 2020 dan 2021 saat pandemi, dan pada tahun 2022 akibat kenaikan harga BBM.

Baca Juga: Pekerja Input NIK ke Link Ini Dapatkan Rp 3 Juta Non Subsidi Gaji 2023, Tak Perlu Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan

BSU dijalankan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) yang bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan untuk menentukan pekerja yang berhak menerima bantuan tersebut.

Bantuan ini diberikan kepada pekerja dan buruh yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan memiliki gaji di bawah batas yang ditetapkan pemerintah.

Nominal BSU yang diberikan mengalami perubahan sepanjang waktu. Pada tahun 2020, BSU sebesar Rp 2,4 juta, lalu berkurang menjadi Rp 1,2 juta di tahun 2021, dan pada tahun 2022 kembali turun menjadi Rp 600 ribu.

Dengan bantuan finansial ini, pekerja dapat memenuhi kebutuhan dasar mereka dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi melalui konsumsi.

Baca Juga: Selamat! Pemilik KTP Ini Masuk Daftar 21 Juta Penerima 700 Ribu di April 2023 Tanpa BSU BPJS Ketenagakerjaan

Program BSU ini diharapkan dapat mengurangi dampak negatif dari situasi ekonomi yang sulit dan membantu pekerja serta perusahaan dalam menghadapi tantangan yang ada.

Berikut cara cek status penerima BSU 2022 melalui link kemnaker.go.id:

- Kunjungi website kemnaker.go.id

- Apabila belum memiliki akun, maka Anda harus melakukan pendaftaran. Lengkapi pendaftaran akun. Aktivasi akun dengan menggunakan kode OTP yang akan dikirimkan ke nomor handphone Anda

- Login kembali ke kemnaker.go.id

- Lengkapi Profil dengan menyertakan biodata berupa foto profil, tentang Anda, status pernikahan dan tipe lokasi.

- Cek Pemberitahuan dan akan muncul notifikasi apakah terdapat sebagai penerima BLT Subsidi Gaji atau BSU 2022

Baca Juga: Selamat! Penerima BSU Bisa Dapat BLT 700 Ribu di April 2023, Daftar Online Kesini Tak di BPJS Ketenagakerjaan

Pada tahun ini, Pemerintah masih belum memastikan apakah BSU 2023 masih bakal cair atau tidak. Sebab hal itu masih menanti kepastian.

Tapi pekerja tak perlu khawatir. Sebab ada Kartu Prakerja yang dipastikan kembali lagi dijalankan di 2023.

Adapun Kartu Prakerja di 2023 dijalankan dengan tujuan untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuan pekerja maupun pengangguran.

Berbeda dengan tahun 2020 hingga tahun 2022, di mana Kartu Prakerja berjalan sebagai program semi bansos untuk membantu masyarakat di tengah pandemi.

Baca Juga: Pekerja Dapat BLT Rp 700 Ribu di April 2023 Meski Dapat BSU Upah, Daftar Kesini Bukan di BPJS Ketenagakerjaan

Tercatat sejak tahun 2020 hingga 2022, Kartu Prakerja sudah membuka 47 gelombang. Ada jutaan pendaftar yang telah lolos seleksi Kartu Prakerja.

Salah satu penyebab Kartu Prakerja masih menjadi program favorit, yaitu dikarenakan insentif yang cair ke peserta lolos mencapai total Rp 600 ribu.

Adapun kuota pelatihan dibatasi untuk 10 ribu peserta karena menyesuaikan dengan program yang bisa disediakan oleh lembaga pelatihan yang dikurasi oleh manajemen pelaksana kartu pra kerja dengan jumlah yang masih terbatas.

Yang terdekat bakal dibuka ialah Kartu Prakerja Gelombang 51. Cek dashboard www.prakerja.go.id untuk cek pembukaan gelombang terkini.***

Editor: MR Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler