Kumpulan Ucapan Selamat Jumat Agung untuk Merayakan Wafatnya Isa Almasih pada Jumat 15 April 2022

15 April 2022, 10:55 WIB
Berikut kumpulan ucapan selamat merayakan Jumat Agung untuk merayakan wafatnya Isa Almasih atau Yesus Kristus pada Jumat 15 April 2022. /PIXABAY/geralt

BERITA DIY – Kumpulan ucapan bertema Jumat Agung untuk memperingati wafatnya Isa Almasih pada Jumat, 15 April 2022 yang diperingati oleh umat Kristen di seluruh dunia.

Hari ini, Jumat, 15 April 2022, umat Kristen sedang merayakan peringatan wafatnya Isa Almasih atau yang biasa disebut dengan Jumat Agung.

Jumat Agung sendiri merupakan hari besar khusus untuk umat Kristen yang melambangkan perjuangan Isa Almasih untuk menghapuskan dosa di dunia.

Baca Juga: 10 Ucapan Perayaan Jumat Agung 15 April 2022 Bisa Diberikan untuk Keluarga dan Orang Terdekat, Mengandung Doa

Sekedar informasi, Jumat Agung merupakan bagian dari Tri Hari Suci Paskah setelah Kamis Putih dan akan diikuti dengan Paskah.

Umat Kristen mengisi hari Jumat Agung dengan melakukan misa di gereja, kegiatan menghias telur, dan berbagi ucapan kepada sesama penganutnya.

Jumat Agung sendiri mengisahkan penyaliban Isa Almasih atau Yesus Kristus dalam agama Kristen di Bukit Golgota, dimana Isa Almasih kemudian meninggal dengan penyaliban sebagai pengorbanan terakhir untuk dosa-dosa manusia.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Paskah 2022: Bahasa Indonesia dan Inggris, Cocok Buat Kirim ke WA dan Medsos

Setelah Jumat Agung, umat Kristen akan merayakan hari Paskah atau hari terakhir Tri Hari Suci yang menandai kebangkitan Isa Almasih ke dunia.

Berikut kumpulan ucapan bertema Jumat Agung yang bisa dibagikan pada umat Kristen yang bisa digunakan sebagai ucapan selamat merayakan wafatnya Isa Almasih.

1. Selamat merayakan Jumat Agung wahai umat terkasih. Semoga kasih sayang Tuhan Yesus selalu memberkati.

2. Dia mencintai. Dia peduli. Dia ada untuk Anda setiap saat dan di mana pun. Betapa besarnya kekuatan-Nya, bahwa Dia melindungi Anda semua. Selamat Jumat Agung untuk Anda semua!

3. Pengorbanan Yesus Kristus telah membawa rahmat dan menghilangkan dosa umat manusia. Selamat Jumat Agung untuk semuanya.

4. Selamat merayakan Jumat Agung! Semoga hari ini membawa kegembiraan bagi umat dan manusia yang bahagia.

5. Selamat Jumat Agung bagi umat semuanya. Semoga Kristus selalu membersamai kita.

Baca Juga: 40 Ucapan Selamat Berbuka Puasa Romantis dan Lucu Cocok Dikirim ke Orang Terkasih atau Status Sosmed

6. Semoga Yesus mencurahkan semua berkat pada hari Jumat Agung yang penuh ampunan dan kebahagiaan!

7. Pada hari Jumat Agung, bertekad untuk melayani sesama manusia tanpa pamrih dan menyebarkan ajaran-Nya kepada setiap makhluk hidup di dunia ini. Selamat Jumat Agung!

8. Tuhan telah mengirimkan anak-Nya yang tunggal kepada kita untuk menyelamatkan kita dari semua rasa sakit dan penderitaan. Tuhan selalu menjaga kita. Selamat Jumat Agung.

9. Yesus berkorban demi cinta anak dan sahabat terkasihnya. Cintai Yesus dan seluruh dunia akan membalas cintamu. Semoga hari Jumatmu menyenangkan!

10. Semoga kebaikan dan belas kasihan Tuhan mengisi hidupmu dengan kedamaian, cinta, dan kasih sayang sepenuhnya terhadap makhluk lain. Selamat Jumat Agung!

11. Selamat merayakan Jumat Agung seluruh umat tersayang, semoga damai Kristus selalu menyertai

12. Yesus wafat untuk menghapus semua dosa di dunia. Semoga cahaya ilahi Yesus terus menyinarimu sampai akhir. Selamat Jumat Agung!

13. Selamat Jumat Paskah. Semoga tidak ada tangis lagi dan tidak ada awan kesedihan yang menggenggam langit.

14. Semoga Paskah membawa pancaran kebahagiaan ke dalam hidupmu. Salam Paskah terhangat untuk seluruh umat kesayangan. Selamat Hari Jumat Kebangkitan.

15. Semoga Paskah ini memberi Anda jaminan cinta dan kebahagiaan yang mekar dan membantu Anda mencapai semua impian Anda.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Ulang Tahun yang Bikin Nangis dan Aesthetic untuk Pacar hingga Keluarga

Demikian kumpulan ucapan untuk merayakan Jumat Agung untuk memperingati wafatnya Isa Almasih pada Jumat, 15 April 2022 yang diperingati oleh umat Kristen di seluruh dunia.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler