Ambil Rp150 Ribu dari Survei Kartu Prakerja Sebelum Ditutup 10 Desember 2021, Ini Caranya

8 Desember 2021, 14:00 WIB
Segera ambil honor tambahan Rp150 ribu dari Survei Evaluasi Kartu Prakerja dengan cara ini. /Tangkap layar prakerja.go.id

BERITA DIY - Segera ambil honor Rp150 ribu dari Survei Evaluasi Kartu Prakerja sebelum ditutup pada 10 Desember 2021 mendatang.

Survei Evaluasi Kartu Prakerja dapat peserta lakukan di halaman dashboard prakerja.go.id. Jika sudah mengisi, maka peserta berhak terima honor Rp150 ribu.

Setelah lolos dan dinyatakan sebagai peserta Kartu Prakerja, banyak benefit bisa didapatkan oleh peserta.

Baca Juga: Kapan Sebenarnya Pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 23? Klik Link Daftar dan Dapatkan Insentif Rp3,55 Juta

Adapun rincian benefit yang diterima oleh peserta Kartu Prakerja dapat disimak dari daftar berikut:

1. Peserta berhak terima insentif utama Kartu Prakerja sebesar Rp2,4 juta yang akan dibayarkan selama 4 bulan berturut-turut. Insentif ini dapat dicairkan melalui rekening bank atau e-wallet.

2. Peserta Kartu Prakerja juga berhak menerima saldo Rp1 juta. Namun, saldo ini tak bisa dicairkan karena khusus untuk membeli pelatihan kerja di platform mitra Kartu Prakerja.

Baca Juga: Masih Bisa Dapat Insentif Kartu Prakerja, Login Dashboard www.prakerja.go.id dan Cairkan Dana Rp 150 Ribu 

3. Peserta berhak menerima insentif atau honor tambahan sebesar Rp150 ribu dari Survei Evaluasi Kartu Prakerja. Ada 3 sesi survei yang harus diisi oleh peserta.

Harga honor dari setiap Survei Evaluasi tersebut adalah Rp50 ribu. Artinya, total Rp150 ribu dapat diterima oleh peserta Kartu Prakerja. Honor Survei Evaluasi bisa dicairkan layaknya insentif utama.

Terkini, Survei Evaluasi Kartu Prakerja akan berakhir pada 10 Desember 2021 mendatang. Karena itu, segera ikuti survei dan dapatkan tambahan honor Rp150 ribu sebelum terlambat.

Informasi tersebut sebagaimana dipublikasikan oleh PMO Kartu Prakerja di akun Instagram resmi mereka @prakerja.go.id.

Baca Juga: Isi Survei Evaluasi Kartu Prakerja bisa Dapat Insentif Tambahan, Login Sekarang di www.prakerja.go.id

Untuk mendapatkan uang atau honor tambahan Rp150 ribu dari Survei Evaluasi Kartu Prakerja, lakukanlah langkah-langkah berikut ini:

1. Login ke website dashboard Kartu Prakerja di laman www.prakerja.go.id.

2. Klik link atau tautan Survei Evaluasi yang tertera di halaman muka website dashboard Prakerja.

Baca Juga: Klik Link Dashboard Kartu Prakerja, Login dan Cek Nomor Ini Bisa Dapat Rp10 Juta! Begini Cara Daftar Pakai KTP

3. Jawab seluruh pertanyaan Survei Evaluasi Kartu Prakerja berupa tingkat kepuasan dan efektivitas pelatihan Kartu Prakerja terhadap karir peserta hingga tuntas.

4. Pastikan jawaban sudah benar dan jujur.

5. Setelah usai, insentif Survei Evaluasi Kartu Prakerja sebesar Rp50 ribu akan dikirimkan ke rekening atau e-wallet masing-masing peserta paling lambat 14 hari setelah pengisian survey.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 23 Kapan Dibuka? Cek di Sini, Ada Pemilik KTP yang Bisa Lolos Dapat Rp 500 Juta

6. Peserta akan melakukan Survei Evaluasi sebanyak tiga kali. Total, seluruh survey akan dibayar dengan honor Rp 150 ribu.

Demikian cara dapat tambahan Rp150 ribu dari insentif Survei Evaluasi Kartu Prakerja.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler