Klik www.prakerja.go.id, Daftar Kartu Prakerja Gelombang 22 Isi Data Diri Sesuai Syarat Ini Agar Lolos

26 Oktober 2021, 08:00 WIB
Cara daftar Kartu Prakerja gelombang 22, isi data diri sesuai syarat agar lolos dan dapat insentif Rp 3,55 juta. /Instagram.com/@prakerja.go.id

BERITA DIY - Bantuan pemerintah bagi para pengangguran akhirnya ada lagi. Anda bisa daftar Kartu Prakerja gelombang 22, isi data diri sesuai syarat agar lolos dan dapat insentif Rp 3,55 juta.

Mengisi data di program Kartu Prakerja sesuai syarat berarti mematuhi prosedur yang menjadi ketentuan dalam pendaftaran bantuan semi-bansos ini.

Para pelamar Kartu Prakerja wajib memberi data sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk milik masing-masing. Punya nomor handphone (HP) dan email yang aktif dan bisa dihubungi.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka Online, Ini Link Daftar dan Tips Lolos Dapat Insentif

Sebab, jika data tak sesuai dengan NIK KTP, hal itu akan jadi bahan pertimbangan untuk tidak meloloskan seseorang dalam seleksi Kartu Prakerja.

Adapun email dan nomor HP yang aktif adalah untuk verifikasi serta notifikasi penerimaan Kartu Prakerja.

Secara umum, syarat mendaftar Kartu Prakerja adalah sebagai berikut; Warga Negara Indonesia, berusia di atas 18 tahun, dan tidak sedang sekolah atau kuliah.

Baca Juga: Terbaru! Cara Mendapatkan Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka Hari Ini, Cek Daftar Login www.prakerja.go.id

Untuk mendaftar Kartu Prakerja gelombang 22, Anda bisa mengakses atau login ke laman resmi www.prakerja.go.id. Berikut cara daftar:

1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer.

2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu.

3. Masukkan data diri dan ikuti petunjuk pada layar.

Baca Juga: Cara Login Kartu Prakerja 22? Cek Dashboard dan Perhatikan Syarat Dapat Insentif Pelatihan Rp 1 juta

4. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online.

5. Klik "Gabung" pada gelombang 22 yang sedang dibuka.

6. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi gelombang 22 di dashboard atau SMS HP.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka Online, Ini Link Daftar dan Tips Lolos Dapat Insentif

Dalam akun resmi Instagram Kartu Prakerja, dijelaskan, pembukaan gelombang 22 akan berlangsung selama beberapa hari. Sehingga para masyarakat yang ingin menjadi peserta tidak perlu terburu-buru.

Meski begitu, dalam pendaftaran, masyarakat perlu memperhatikan keselasaran data diri dengan KTP.

Pada gelombang 22 ini, manajemen Kartu Prakerja hanya membuka kuota sebanyak 50.000 peserta saja.

Baca Juga: Terbaru! Cara Mendapatkan Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka Hari Ini, Cek Daftar Login www.prakerja.go.id

Jumlah itu berdasar dari total ketercabutan peserta lolos Kartu Prakerja yang tak membeli pelatihan pertama hingga 30 hari sejak disahkan menjadi peserta program dengan insentif bernilai total Rp 3,55 juta.

Rinciannya, sebesar Rp 1 juta harus dibelanjakan untuk membeli paket pelatihan pada mitra Prakerja. Waktunya 30 hari setelah dinyatakan lolos sebagai peserta Kartu Prakerja.

Setelah dinyatakan lulus pelatihan dan mendapat sertifikat, peserta Kartu Prakerja akan mendapatkan bantuan sosial sebesar Rp 600 ribu per bulan selama empat bulan. Jadi totalnya Rp 2,4 juta.

Baca Juga: Cara Login Kartu Prakerja 22? Cek Dashboard dan Perhatikan Syarat Dapat Insentif Pelatihan Rp 1 juta

Peserta akan mendapatkan dana sebesar Rp 50 ribu untuk mengisi survei. Survei dilakukan selama tiga kali sehingga total yang didapatkan Rp 150 ribu.

Selain data diri dengan benar sesuai KTP, peserta juga akan mengikuti tes motivasi ikut Kartu Prakerja. Di sini, pendaftar diharap mengisinya dengan sungguh-sungguh.

Demikian cara daftar Kartu Prakerja via login www.prakerja.go.id, dengan memenuhi syarat dan pengisian data yang sesuai KTP.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler