Xiaomi 11T dan 11T Pro Hadir di Indonesia, Segini Harga HP dan Spesifikasi Teknologi 120W HyperCharge Pertama

- 5 November 2021, 16:50 WIB
Spesifikasi Lengkap Xiaomi 11T dan 11T Pro yang hadir di Indonesia dengan 120W Hypercharging.
Spesifikasi Lengkap Xiaomi 11T dan 11T Pro yang hadir di Indonesia dengan 120W Hypercharging. /Tangkap layar Instagram.com/@xiaomi.global

BERITA DIY - Xiaomi Indonesia baru saja umumkan perilisan flagship Xiaomi seri 11T di tanah air. Ada dua perangkat unggulan yang dikenalkan, mereka adalah Xiaomi 11T dan Xiaomi 11T Pro. Simak harga dan spesifikasi dua perangkat gahar ini di sini.

Lewat Instagram Xiaomi Indonesia @xiaomi.indonesia, peluncuran Xiaomi 11T series dilakukan pada Kamis, 4 November 2021 pukul 19.00 WIB di kanal YouTube, Xiaomi Indonesia.

Secara desain dan tampilan, keduanya nampak sama dengan menggunakan punch hole sebagai wadah kamera selfie yang peletakannya simetris di tengah layar.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Xiaomi 11T dan 11T Pro: HP yang Resmi Rilis dengan Kualitas Ciamik

Baca Juga: Harga dan Spek Xiaomi Redmi Note 11 Pro dan Pro Plus, RAM 8 GB, Harga Rp3 Jutaan, Baru Rilis!

Yang membedakan keduanya dari segi chipset, memory, dan charger yang digunakan antar ponsel.

Seperti Xiaomi 11T Pro, dia sangat mengunggulkan kecepatan charging 100 persen dalam waktu 17 menit dengan menyematkan teknologi 120W HyperCharge. Inovasi ini masih baru di Indonesia dan Xiaomi 11T Pro mengawalinya.

Sementara dengan Xiaomi 11T, dia mengunggulkan prosesor yang tersemat merupakan salah satu chipset terbaru dan terkuat, yaitu Dimensity 1200-Ultra.

Penasaran bukan dengan detail spesifikasi dari kedua HP flagship Xiaomi terbaru ini. Ikuti selengkapnya uraian Xiaomi 11T dan 11T Pro lengkap dengan harga, tempat dan waktu pembelian.

Xiaomi 11T

Melansir dari GMS Arena, networking Xiaomi 11T sudah mendukung 5G dengan tambahan WLAN Wi-Fi 802.11, dual-band, Wi-Fi Direct, dan Hotspot.

Dari segi body, perangkat ini sudah menggunakan Gorilla Glass Victus, bingkai alumunium, dan glass black. Kerennya lagi, Xiaomi 11T juga sudah layar AMOLED dan IPS53 yang artinya terdapat perlindungan terhadap air dan debu.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Hp Realme GT Neo 2 dan Xiaomi POCO F3, HP 5G dengan Spek Canggih

Baca Juga: Berburu Smartphone Murah yang Elegan? Xiaomi Redmi Note 10 Jawabannya!

Ukurannya nyaman untuk digenggam satu tangan, hanya 6.67 inches ~85.1 persen screen-to-body ratio dan resolusinya sudah 1080x2400 pixels.

Nah, untuk bagian platform kedua seri ini punya perbedaan. Xiaomi 11T menggunakan chipset MediaTek MT6893 Dimensity 1200 5G. Juga menggunakan fabrikasi 6n, dan Ultra Core 3.0 GHz, membuat ponsel ini terasa ringan dan cepat.

Untuk kamera, tersempat tiga kamera utama dan satu kamera selfie. Resolusi modul hingga 108 MP, 26mm (Wide), 8MP, f/2.2, 120˚ (ultrawide), dan 5MP 50mm (telephoto macro). Kamera selfie dengan 16MP, f/2,4 (wide). Kamera video juga mendukung 1080@30fps.

Selanjutnya baterai, Xiaomi 11T dibekali kapasitas 5000 mAh Li-Po non-removable, fast charging 67W, pengisian daya 100 persen penuh dalam minimum waktu 36 menit.

Xiaomi 11T Pro

Antara Xiaomi 11T dan 11T Pro dari segi body, nerwork, display keduanya sama, cuma dibagian dapurpacunya, Xiaomi 11T menggunakan Qualcomm Snapdragon 888 5G (5 nm).

Dengan prosesor tersebut, Xiaomi menjamin pengguna punya pengalaman aktivitas multitasking yang lancar dan mampu menoperasikan beragam pekerjaan.

Untuk kamera utama, keduanya masih menggunakan modul yang sama, kecuali untuk kualitas video Xiaomi 11T sudah mendukung 8K@30fps, 4K@30/60fps, 1080p@30/60/120/240/960, HDR10+, gyro-EIS.

Baca Juga: Daftar Harga HP Android Termurah dan Terbaru di Bawah Rp1 Juta Oktober 2021: Ada RealMe, Xiaomi, Samsung, Oppo

Baca Juga: Daftar Kelebihan Realme GT Neo 2, HP Baru di Indonesia yang Punya Harga dan Spesifikasi Gahar

Berbekal spek gahar, tak ayal Xiaomi 11T Pro menjual diri dengan julukan Sinemagic, sebab pengalaman pengguna dengan kamera akan terasa luar biasa.

Keunggulan lainnya ada di baterai, meski sama berkapasitas 5000 mAh, Xiaomi 11T Pro dilengkapi fastcharging 120W, kecepatannya dapat mengisi daya 72 persen dalam waktu 10 menit, dan 100 persen dengan waktu 17 menit. Selain itu juga ditambah Power Delivery 3.0 dan Quick Charge 3+.

Harga Xiaomi 11T dan 11T Pro

Untuk pasaran Indonesia Xiaomi 11T bisa didaptkan seharga Rp5,999,999 untuk kapasitas memori 8GB/256GB.

Sedangkan Xiaomi 11T Pro terdapat dua varian dengan harga Rp6,999,000 untuk 8GB/256GB dan Rp7,499,999 untuk 12GB/256GB.

Keduanya baru bisa tersedia pre-order mulai 4-10 November 2021 di xi.com, Xiaomi Authorized Store, dan Shopee.

Demikian spesifikasi, harga, dan waktu pre-order Xiaomi 11T dan 11T Pro di Indonesia.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x