Berapa Saturasi Oksigen yang Rendah dan Normal untuk Orang Dewasa? Begini Cara Pakai Oksimeter

- 22 Juli 2021, 21:00 WIB
Ilustrasi - Masyarakat kini bisa memanfaatkan alat oksimeter untuk mengetahui kadar saturasi oksigen dalam darah, utamanya bagi pasien Covid-19/
Ilustrasi - Masyarakat kini bisa memanfaatkan alat oksimeter untuk mengetahui kadar saturasi oksigen dalam darah, utamanya bagi pasien Covid-19/ /Pixabay/Charlykushu 

Seperti yang telah disebutkan bahwa alat oksimeter dapat mengukur seberapa banyak oksigen dalam darah seseorang. Perangkat kecil yang tersedia di pasaran ini cukup dijepitkan pada jari. 

Meski oksimeter dapat mengetahui tingkat saturasi oksigen pada darah seseorang, namun alat tersebut tidak bisa menjadi rujukan apakah seseorang itu jelas mengidap Covid-19 atau tidak.

Kendati demikian, jika angka pada oksimeter menunjukkan di bawah kadar 95 persen atau/dan pasien memiliki gejala Covid-19 yang lain, seperti demam, penciuman berkurang, dan sebagainya, segera lakukan langkah selanjutnya untuk meminta perawatan medis di rumah sakit.

Baca Juga: Link PINJAM TABUNG OKSIGEN untuk Pasien COVID-19: Sistem Buka Tutup, Siap Dibuka 15 Juli 2021

Lakukan pula tes PCR atau antigen untuk mendiagnosa apakah pasien benar-benar mengidap virus corona atau tidak.

Orang yang sudah pasti terjangkit Covid-19 direkomendasikan memiliki oksimeter untuk memantau apakah mereka suatu saat memerlukan perawatan medis. 

Meski demikian, publik harus menyikapi bahwa tingkat oksigen yang diukur dengan oksimeter bukanlah satu-satunya cara untuk mengetahui seberapa sakit seseorang.

Beberapa orang mungkin merasa sangat sakit dan memiliki kadar oksigen yang baik. Sementara lainnya mungkin merasa baik-baik saja, namun memiliki kadar oksigen yang buruk. Jika Anda ragu, segera konsultasi kepada dokter.

Baca Juga: Apa Itu wargabantuwarga.com? Ini 4 Info Lengkap, dari Sewa Tabung Oksigen, Plasma Darah hingga Nomor Ambulans

Berapa saturasi oksigen yang rendah dan normal untuk orang dewasa?

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x