Hasil dan Jadwal Piala AFF Futsal 2022 Fase Semifinal: Timnas Futsal Indonesia vs Myanmar Live RCTI Kapan?

- 6 April 2022, 20:15 WIB
Ilustrasi hasil dan jadwal Piala AFF Futsal Championship 2022 babak semifinal, kapan timnas futsal Indonesia vs Myanmar?
Ilustrasi hasil dan jadwal Piala AFF Futsal Championship 2022 babak semifinal, kapan timnas futsal Indonesia vs Myanmar? /PIXABAY/littlepepper

BERITA DIY - Usai sudah babak grup, hasil Piala AFF Futsal Championship 2022 Grup A yakni timnas futsal Indonesia dan Thailand lolos ke semifinal.

Lantas, kapan jadwal Piala AFF Futsal 2022 babak semifinal dan siapa yang akan menantang timnas futsal Indonesia?

Sebelumnya, kepastian Indonesia dan Thailand lolos ke semifinal Piala AFF Futsal 2022 usai keduanya mengalahkan Kamboja dan Malaysia.

Baca Juga: Jadwal UCL 2022: Chelsea Hadang Real Madrid di Perempat Final, 8 Besar Jadi Ajang Balas Dendam?

Timnas futsal Indonesia mampu kalahkan Kamboja dengan skor 11-2. Ini menjadi keberhasilan Indonesia ke semifinal Piala AFF Futsal ke 12 kalinya.

Terhitung, dari 12 kali ke semifinal Piala AFF Futsal, Indonesia juara pada AFF Futsal 2010 dan tiga kali jadi runner up.

Sementara itu, Thailand lolos usai menang 4-2 dari Malaysia. Ini membuat Negeri Jiran tersebut tak ke semifinal AFF Futsal kelima kalinya.

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia vs Kamboja di AFF Futsal 2022 Hari Ini, Jam 15.00 WIB: Syarat Agar Timnas Lolos

Terhitung, Malaysia tak melaju ke semifinal Piala AFF Futsal pada edisi 2006, 2009, 2013, 2014, 2019 dan 2022.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x