Profil Tim Big Six Liga Inggris yang Mundur dari ESL: Ada Manchester City, Liverpool, hingga Chelsea

- 21 April 2021, 12:26 WIB
ILUSTRASI: Manchester City menjadi salah satu tim Big Six Liga Inggris yang mundur dari ESL.
ILUSTRASI: Manchester City menjadi salah satu tim Big Six Liga Inggris yang mundur dari ESL. /pixabay.com/jorono

Baca Juga: Setelah Mudik Dilarang, Kini Pemerintah Juga Melarang Kegiatan Takbir Keliling

Manchester United

Manchester United merupakan rival sekota The Citizen. Klub berjuluk The Red Devils ini bermarkas di Stadion Old Trafford.

Manchester United berdiri tahun 1878 dengan nama awal Newton Heath L & YR FC, kemudian berganti nama menjadi Manchester United pada tahun 1902.

Manchester United berada pada kejayaannya di tangan pelatih legendaris Sir Matt Busby dan Sir Alex Fergusson. Ditangan keduanya Manchester United menjelma menjadi tim tangguh di Inggris dan meraih puluhan gelar juara.

Baca Juga: Tak Hanya Elsa, Sosok Perempuan Baik Ini Juga Bakal Patah Hati? Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini 21 April 2021

Liverpool

Klub yang berasal dari kota Liverpool dan bermarkas di Stadion Anffield yang memiliki kapasitas 45 ribu kursi. Tim berjuluk The Reds ini terbentuk pada tahun 1892.

Kejayaan Liverpool dimuli pada tahun 1959 kala klub ditangani oleh Bill Shankly. Di tangan Shankly Liverpool mengemas tiga gelar juara Liga, dua piala FA dan satu piala UEFA.

Setelah pensiunnya Shankly, Bob Paisley yang semula menjadi asisten Shankly ditunjuk melatih The Reds. Bersama Bob Paisley Liverpool berhasil meraih 21 trofi selama sembilan tahun kepemimpinannya.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x