Cara Daftar Beasiswa LPDP Reguler Tahun 2022, Dapatkan Bantuan Biaya Pendidikan hingga Biaya Hidup

- 26 Februari 2022, 14:15 WIB
 Berikut cara daftar dan rincian Beasiswa LPDP Reguler 2022 untuk S2 dan S3, dapatkan bantuan biaya pendidikan hingga biaya Hidup.
Berikut cara daftar dan rincian Beasiswa LPDP Reguler 2022 untuk S2 dan S3, dapatkan bantuan biaya pendidikan hingga biaya Hidup. /Tangkap layar lpdp.kemenkeu.go.id

BERITA DIY - Simak cara daftar Beasiswa Reguler LPDP 2022 untuk S2 dan S3, dapatkan bantuan biaya pendidikan dan pendukung hingga biaya Hidup.

LPDP atau Lembaga Pengelola Dana Pendidikan saat ini telah membuka pendaftaran beasiswa bagi putra-putri Indonesia agar dapat melanjutkan pendidikan hingga jenjang magister dan doktor.

Beasiswa ini bertujuan untuk mempersiapkan generasi yang mampu menjadi pemimpin dan profesional demi terciptanya Indonesia yang sejahtera. Pendaftaran program beasiswa LPDP dibuka mulai 25 Februari 2022 sampai 27 Maret 2022.

Baca Juga: Beasiswa LPDP Tahap 1 Dibuka Sampai Juni 2022, Ini Syarat dan Cara Daftar Agar Bisa Kuliah S2 Agustus 2022

Artikel ini akan membahas mengenai apa itu beasiswa LDPP program reguler, bantuan apa saja yang diperoleh, dan bagaimana cara mendaftarnya.

Beasiswa LPDP Reguler merupakan beasiswa jenjang magister dan doktor yang disediakan untuk warga negara Republik Indonesia melalui mekanisme dan prosedur yang telah ditetapkan oleh LPDP.

Peserta yang lolos dan telah ditetapkan sebagai penerima beasiswa akan diberikan bantuan pendidikan dalam durasi pendanaan 24 bulan untuk jenjang magister, dan 48 bulan untuk jenjang doktor.

Baca Juga: Link Beasiswa LPDP 2022 Kategori Reguler, Syarat dan Cara Daftar di beasiswalpdp.kemenkeu.go.id

LPDP akan memberikan bantuan mulai dari biaya pendidikan hingga biaya pendukung. Berikut adalah rincian bantuan yang akan diperoleh penerima beasiswa reguler:

Biaya Pendidikan

a. Biaya pendaftaran masuk Perguruan Tinggi

b. Biaya SPP atau Tuition Fee

c. Bantuan tunjangan buku

d. Bantuan biaya penelitian tesis atau disertasi

e. Bantuan biaya seminar internasional

f. Biaya publikasi jurnal internasional

Baca Juga: Jadwal Daftar LPDP 2022 Terbaru, Berikut Syarat Berkas-berkas yang Perlu Disiapkan untuk Dapat Beasiswa

Biaya Pendukung:

a. Biaya transportasi

b. Aplikasi Visa atau Residence Permit

c. Biaya asuransi kesehatan

d. Biaya hidup setiap bulan

e. Biaya kedatangan

f. Biaya keadaan darurat, jika diperlukan

g. Tunjangan keluarga, khusus untuk doktor

Jika Anda tertarik dan ingin mendaftar, Anda dapat mendaftar program Beasiswa LPDP Reguler tahun 2022 mulai hari ini dengan mengikuti cara di bawah ini:

1. Mengunjungi website resmi LPDP di https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/ dan melakukan pendaftaran secara online.

2. Melengkapi dan mengunggah seluruh berkas persyaratan yang diminta pada dalam proses pendaftaran.

3. Pastikan Anda sudah submit pada proses pendaftaran agar memperoleh kode registrasi.

Baca Juga: KIP Kuliah Merdeka dan LPDP Dibuka Februari, Ini Informasi dan Syarat untuk Dapat Beasiswa

Setelah melakukan pendaftaran, akan dilanjutkan dengan proses seleksi yang meliputi seleksi administrasi, seleksi bakat skolastik, dan seleksi substansi.

Untuk melihat informasi lebih lengkap mengenai syarat, cara daftar, dan ketentuan-ketentuan lainnya, Anda dapat mengunduh Booklet Beasiswa Reguler 2022 melalui website resmi lpdp.kemenkeu.go.id atau KLIK DI SINI.

Pendaftaran program beasiswa reguler tahap 1 dapat dilakukan sejak 25 Februari sampai 27 Maret 2022, dan pengumuman hasil seleksi administrasi akan disampaikan pada 12 April 2022. Perkuliahan beasiswa LPDP tahap 1 akan dilaksanakan paling cepat pada Agustus 2022.

Baca Juga: Klik Link beasiswalpdp.kemenkeu.go.id, Begini Cara Cek Hasil Seleksi Beasiswa LPDP lengkap dengan Jadwalnya

Demikian informasi mengenai cara daftar dan rincian bantuan biaya pendirikan dan biaya pendukung yang akan diperoleh penerima beasiswa LPDP reguler tahun 2022.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x