Apakah Libur Sekolah 2022 Diperpanjang? Ini Daftar Daerah yang Umumkan Perpanjangan Libur Lebaran

6 Mei 2022, 19:00 WIB
Ilustrasi - Daftar daerah yang memperpanjang libur sekolah sampai tanggal 11 Mei 2022. /PEXELS/Artem Beliaikin

BERITA DIY - Simak apakah libur sekolah 2022 diperpanjang? Berikut daftar daerah yang umumkan perpanjangan libur.

Pemerintah memutuskan untuk memperpanjang libur sekolah 2022 untuk mengurangi kemacetan periode arus balik Lebaran tahun ini.

Beberapa daerah bahkan telah mengeluarkan pengumuman tentang perpanjangan libur sekolah 2022 dari jenjang PAUD, TK, SD, SMP, hingga SMA.

Baca Juga: Jadwal KRL Jogja - Solo dan Kereta Prameks Terbaru di Libur Lebaran 2022, Perjalanan Commuter Line Ditambah

Sedianya libur sekolah ditetapkan sampai hari Minggu, tanggal 8 Mei 2022 dan kembali masuk hari Senin, 9 Mei 2022.

Namun karena kebijakan perpanjangan libur sekolah, maka sejumlah daerah memberikan bonus tiga hari. Sehingga pelajar bisa kembali masuk pada Kamis, 12 Mei 2022 mendatang.

Berikut ini daftar daerah yang telah resmi mengumumkan hari libur sekolah Lebaran 2022 diperpanjang.

Baca Juga: Libur Sekolah Diperpanjang Sampai Tanggal Berapa? Berikut Jadwal Masuk Sekolah Setelah Libur Lebaran 2022

1. Jadwal masuk sekolah di Provinsi DKI Jakarta

Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta menerbitkan Surat Nomor 13504/1.851 tentang kegiatan belajar mengajar semester genap tahun ajaran 2021/2022.

Dalam surat yang ditandatangani oleh Sekretariat Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Agus Ramdani, menyebutkan poin enam yang menyatakan libur sekolah Idul Fitri 1443 Hijriyah mulai tanggal 29 April 2022 hingga 11 Mei 2022.

"Tidak ada kemunduran atau kemajuan, memang sudah ditetapkan tanggal segitu, dari awal 29 April-11 Mei 2022," katanya dikutip dari ANTARA NEWS, Kamis, 5 Mei 2022.

Baca Juga: Libur Sekolah Diperpanjang 3 Hari untuk Masa Libur Lebaran 2022, Cek Jadwalnya di Sini

Dengan begitu para pelajar di DKI Jakarta memiliki waktu libur Lebaran sampai 11 Mei dan kembali masuk sekolah pada 12 Mei 2022.

2. Jadwal masuk sekolah di Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat mengumumkan masa perpanjangan libur sekolah hingga Kamis, 12 Mei 2022 untuk mengatasi kemacetan pada arus balik Lebaran.

Hal itu tercantum dalam Surat Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor Nomor: 421/650 Disdik tanggal 31 Meret 2022 tentang Jadwal Kegiatan Sekitar Akhir Tahun Pelajaran 2021/2022.

Baca Juga: Info Tol One Way Arus Balik Libur Lebaran 2022 dan Ganjil Genap Resmi dari Polri

Surat diumumkan ke satuan pendidikan formal dan informal dari mulai jenjang PAUD, SD, SMP, dan Dikmas di seluruh Kabupaten Bogor.

"Kami sampaikan bahwa peserta didik di setiap jenjang pendidikan masuk sekolah kembali pada hari Kamis, 12 Mei 2022," kata Juanda Dimansyah, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, Kamis, 5 Mei 2022 di Bogor kepada ANTARA NEWS.

Meski begitu guru dan tenaga kependidikan tetap masuk kerja pada Senin, 9 Mei 2022 dengan sistem work from home (WFH) sampai 11 Mei 2022.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Jabodetabek untuk Mengisi Waktu Libur Lebaran Bersama Keluarga

3. Jadwal masuk sekolah di Provinsi Jawa Barat

Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat memastikan anak sekolah kembali masuk pada tanggal 12 Mei 2022 mendatang.

Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Dedi Supandi mengatakan perpanjangan libur ini karena arahan Presiden Joko Widodo untuk mengantisipasi kemacetan arus balik Idul Fitri 2022.

Sementara untuk guru dan tenaga kependidikan tetap masuk pada Senin, 9 Mei 2022 dengan pengaturan skema WFH dan WFO disesuaikan kebutuhan masing-masing.

Baca Juga: Cara dan Harga Beli Tiket Ancol Secara Online di Libur Lebaran 2022

"Adapun agenda lain yang sudah terjadwalkan sebelumnya, dapat menyesuaikan dengan kebutuhan di satuan pendidikan masing-masing," katanya, Kamis, 5 Mei 2022 dikutip dari disdik.jabarprov.go.id.

4. Jadwal masuk sekolah di Provinsi Banten

Sejalan dengan antisipasi kemacetan arus balik Lebaran 2022, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten memperpanjang jadwal masuk sekolah dari yang semula 9 Mei menjadi 12 Mei 2022.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Banten, Tabrani, mengatakan perpanjangan libur sekolah berdasarkan arahan dari Pemerintah pusat.

Baca Juga: Tiket Masuk Dufan 2022, Mulai dari Harga, Jam Buka, dan Daftar Wahana untuk Libur Lebaran

"Pak Dirjen mengarahkan agar masukannya diundur menjadi tanggal 12 Mei, ini dimaksudkan untuk mengantisipasi padatnya arus balik," jelas Tabrani dikutip dari dindikbud.bantenprov.go.id.

Dia berharap dengan adanya kebijakan ini dapat mengurangi kepadatan lalu lintas terutama di wilayah perbatasan ibukota, yakni Kabupaten Tangerang, Kabupaten Tangerang Selatan, dan Kota Tangerang.

Demikian apakah libur sekolah diperpanjang beserta daftar wilayah yang telah resmi memperpanjang masa libur Lebaran bagi pelajar.***

Editor: Inayah Bastin Al Hakim

Tags

Terkini

Terpopuler