Tanggal 18 Januari 2022 Memperingati Hari Apa? Ada Peristiwa Pesawat Jatuh dan Momen Sejarah Lainnya

- 17 Januari 2022, 21:19 WIB
Ilustrasi - Capital Airlines jatuh di Virginia, Amerika Serikat pada tanggal 18 Januari 1960, menewaskan 50 orang penumpang.
Ilustrasi - Capital Airlines jatuh di Virginia, Amerika Serikat pada tanggal 18 Januari 1960, menewaskan 50 orang penumpang. /PEXELS/lindeboom-jean-bapt-197247

Kecelakaan pesawat terjadi di negara bagian Virginia, Amerika Serikat pada tanggal 18 Januari 1960. Capital Airlines yang mengangkut 50 penumpang jatuh dan menewaskan semua nyawa yang ada di dalam pesawat.

Sembilan tahun berselang pada 18 Januari 1969 giliran United Airlines Penerbangan 266 menabrak Teluk Santa Monica, menewaskan semua 38 orang di dalamnya.

PBB mengumumkan aktor kondang George Clooney sebagai utusan perdamaian pada tanggal 18 Januari 2008.

Baca Juga: Tanggal 4 Januari 2022 Memperingati Hari Apa? Ini Sejarah Hari Braille Sedunia dan 5 Fakta Menarik

Oxfam menerbitkan laporan pada tanggal 18 Januari 2016 yang menyatakan 62 orang terkaya di dunia memiliki kekayaan yang setara dengan jumlah kekayaan setengah populasi dunia.

Tanggal 18 Januari 2017 NASA dan NOAA mengumumkan bahwa 2016 adalah tahun terpanas, melampaui rekor sebelumnya yang ditetapkan pada tahun 2015.

Brasil memulai vaksinasi untuk COVID-19 dengan jumlah kematian tertinggi kedua di dunia pada angka 209.000 tepat pada tanggal 18 Januari 2021.

Demikian deretan peristiwa sejarah di Indonesia dan dunia yang diperingati pada tanggal 18 Januari 2022.***

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah