Tegas! Hamas Surati Jokowi Kedua Kalinya Meminta Presiden RI Untuk Segera Lakukan Tindakan Terhadap Israel

- 20 Mei 2021, 15:30 WIB
Militan Hamas Palestina punya terowongan rahasia yang sulit diketahui Israel
Militan Hamas Palestina punya terowongan rahasia yang sulit diketahui Israel /REUTERS/Mohammed Salem

BERITA DIY - Gejolak dan pertempuran antara kelompok Hamas Palestina dengan militer Israel hingga kini masih terus berkecamuk.

Kondisi tersebut membuat Hamas kembali menyurati Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) terkait dengan Israel yang terus meningkatkan serangan ke Palestina.

Kepala Biro Politik Hamas Ismail Haniyeh dalam surat tertanggal 18 Mei 2021 meminta Jokowi melakukan tindakan dan segera menggalang dukungan dari negara-negara Arab, Islam dan juga komunitas internasional.

Baca Juga: Profil Eran Zahavi, Pesepakbola Israel yang Edit Bendera Palestina yang Dipegang Pemain MU, Paul Pogba

Hamas meminta kepada negara-negara Arab, Islam dan komunitas Internasional menunjukkan sikap tegas dengan mendesak Israel untuk segera menghentikan aksi teror dan penyerangannya ke wilayah Jalur Gaza.

Selain itu Ismael Haniyeh meminta Jokowi mendesak Israel menghentikan pengusiran terhadap warga Palestina di Yerusalem, diskriminasi rasial serta mencabut keputusan terkait pengambilalihan Sheikh Jarrah.

"Kami meminta Anda untuk segera bertindak," kata Ismail Haniyeh dalam suratnya seperti dikutip oleh BERITA DIY dari Anadolu Agency.

Baca Juga: 20 Warga Palestina Tewas Akibat Serangan Roket Israel di Jalur Gaza

Dalam surat itu, permintaan agar Jokowi mendesak Israel untuk menjauhi Al-Aqsa serta menghentikan kekerasan terhadap jamaah yang melaksanakan ibadah di sana juga disampaikan oleh Ismail Haniyeh.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x