Band Dream Theater Konser di Indonesia 2022: Ini Lokasi, Jadwal Konser, Harga, dan Cara Beli Tiket Konser

- 30 Juni 2022, 09:54 WIB
Ilustrasi band Dream Theater konser di Indonesia 2022: ini lokasi, jadwal konser, harga, dan cara beli tiket Top of The World Tour.
Ilustrasi band Dream Theater konser di Indonesia 2022: ini lokasi, jadwal konser, harga, dan cara beli tiket Top of The World Tour. /Instagram.com/@dreamtheaterofficial

BERITA DIY- Berikut informasi band Dream Theater konser di Indonesia 2022, ini lokasi tempat konser, jadwal konser, harga tiket, dan cara beli tiket konser yang bertajuk Top of The World Tour.

Dream Theater merupakan salah satu band metal asal Amerika Serikat yang dibentuk tahun 1985 dengan nama Majesty. Band metal ini didirikan oleh John Petrucci, John Myung, dan Mike Portnoy.

Band yang sudah mencapai umur 37 tahun sudah mengeluarkan berbagai jenis album seperti album studio, album live, video musik, album mini, dan kompilasi.

Daftar anggota band Dream Theater:

Baca Juga: Daftar Lineup Prambanan Jazz Festival 8, Informasi Harga Tiket, dan Link Pesan Tiket Online dan Konser Virtual

John Petrucci – gitar, backing vokal (1985–sekarang)

John Myung – bass, chapman stick (1985–sekarang)

James LaBrie – vokal (1991–sekarang)

Jordan Rudess – keyboard, continuum fingerboard, lap steel guitar (1999–sekarang)

Mike Mangini – drum, perkusi (2010–sekarang)

Baca Juga: Link Live Streaming Nonton Konser Jakarta Fair, Harga Tiket PRJ Kemayoran 2022, dan Jadwal Musik Hari Ini

Mantan Anggota Band:

Mike Portnoy – drum, backing vokal, perkusi (1985–2010)

Kevin Moore – keyboard (1985–1994)

Chris Collins – vokal (1985-1986)

Charlie Dominici – vokal (1987–1990)

Derek Sherinian – keyboard (1994–1999)

Baca Juga: Lirik Lagu Penggemar Beratmu, Single Baru Armada Band di Album Terbarunya Kita Bersaudara

Dream Theater merupakan salah satu band metal asal Amerika Serikat. Tahun 2022 ini mereka akan melaksanakan konser Top of The World Tour salah satu negara yang dituju adalah Indonesia.

Di Indonesia band Dream Theater akan melakukan konser di Stadion Manahan Solo tepatnya di parker A dan B pada tanggal 10 Agustus 2022. Informasi tersebut diketahui lewat postingan akun Instagram @dreamtheaterofficial.

Konser yang akan digelar di Solo Jawa Tengah ini diperkirakan kurang lebih menyasar 10.000 penonton. Harga tiket untuk bisa menyaksikan penampilan band legendaris asal Amerika ini cukup bervariasi.

Harga tiket konser Dream Theater dibanderol dengan harga yang berbeda-beda untuk kelas Festival A, Festival B, on the spot Festival A, dan on the spot Festival B.

Baca Juga: Lagu Kolaborasi Jungkook BTS dan Charlie Puth Kapan Rilis? Berikut Link Pre Save Lagu Left and Right

Kelas Festival B harga tiket dibanderol dengan Rp750 ribu. Sedangkan untuk kelas festival A dijual dengan harga Rp1,5 juta.

Untuk tiket konser Dream Theater on the spot Festival B dijual dengan harga Rp1 juta. Sedangkan kelas on the spot Festival A dibanderol dengan harga Rp1,5 juta.

Bagi Anda yang berminat ingin menyaksikan penampilan Dream Theater dalam konsernya di Indonesia yang bertajuk Top of The World Tour yang akan dilaksanakan pada bulan Agustus mendatang bisa membeli tikel mulai 1 Juli 2022.

Tiket konser band metal Asal Amerika ini bisa dibeli secara online melalui situs tiketapasaja.com selain itu juga bisa dibeli secara on the spot dengan harga yang sudah diuraikan di atas.

Baca Juga: White House Ada di Mana? Ini Profil Gedung Putih Istana Presiden Amerika yang akan Dikunjungi BTS

Itulah informasi yang berkaitan dengan band Dream Theater yang akan melakukan konser di Indonesia tahun 2022, mulai dari lokasi, harga tiket, dan cara beli tiket Top of The World Tour.***

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x