Profil Pemain Drakor Doom at Your Service, Ada: Soe In Guk, Park Bo Young, hingga Da Won SF9

23 Mei 2021, 20:00 WIB
Profil pemain drakor Doom at Your Service. /Tangkap layar instagram.com/@tvndrama.official

BERITA DIY – Drama Korea (Drakor) Doom at Your Service menjadi come back Soe In Guk, Park Bo Young dan sejumlah pemain lain.

Penuh visual menarik, Doom at Your Service bahkan menghadirkan cerita yang tak biasa, dari Tak Dong Kyung (Park Bo Young) yang mendadak bertemu Myul Mang (Soe In Guk).

Tak Dong Kyung merupakan editor novel web yang didiagnosa mengidap penyakit kanker dan divonis hanya memiliki sisa usia 3 bulan atau 100.

Baca Juga: Profil Alvin Faiz, Anak Dai Arifin Ilham yang Digugat Cerai Larissa Chou

Hidupnya mulai hancur ketika ia mengetahui sang pacar ternyata sudah memiliki istri bahkan sedang mengandung.

Tak sampai di situ, Dong Kyung juga mulai tertekan karena beberapa tagihan yang masuk ke notifikasi ponselnya.

Sadar hidupnya beranjak hancur, ia memohon kepada Dewa agar dunia yang ia pijaki juga ikut hancur.

Siapa sangka, permintaannya saat mabuk tersebut justru didengar Myul Mang seorang penghancur yang diperankan Soe In Guk.

Baca Juga: Profil dan Fakta Menarik Sophia Rogan, Miss Grand Indonesia 2021 Pengganti Aura Kharisma

Tak hanya Soe In Guk dan Park Bo Young, Drakor Doom at Your Service juga didukung sejumlah pemain menarik.

Selengkapnya, berikut profil pemeran Drakor Doom at Your Service:

Soe In Guk

Berperan sebagai Myul Mang di Drakor Doom at Your Service, aktor yang memiliki tinggi 180 cm ini merupakan pria kelahiran Ulsan, Korea Selatan, 23 Oktober 1987.

Tahun 2021 merupakan come back Soe In Guk setelah lama vakum dari dunia drakor dan film. Selain berperan dalam drakor Doom at Your Service, tahun ini akting Soe In Guk juga dapat dinikmati dalam film Pipeline.

Baca Juga: Profil Dalton Gomez, Sosok yang Berhasil Menangkan Hati Penyanyi Diva Ariana Grande

Park Bo Young

Siapa sangka, perempuan imut yang memiliki tinggi 158 cm ini ternyata kelahiran Korea Selatan, 12 Februari 1990.

Sebelum berperan dalam drakor Doom at Your Service, Park Bo Young sempat beradu peran bersama Ahn Hyo Seop dalam drakor Abyss tahun 2019 lalu.

Lee Soo Hyuk

Tak hanya berperan menjadi Cha Joo Ik di drakor Doom at Your Service, Lee Soo Hyuk ternyata juga bermain dalam film Pipeline bersama Soe In Guk tahun ini.

Aktor kelahiran 31 Mei 1988 ini memiliki Instagram resmi @leesoohyuk dan sering membagikan kegiatannya.

Baca Juga: 8 Drama Korea yang Akan Tayang Mei 2021: Ada Imitation, Youth of May dan Mine

Kang Tae Oh

Nama Te Oh sempat melejit setelah beradu peran bersama Choi Sooyoung dalam Drakor Run On tahun 2020 lalu.

Kini dalam drakor Doom at Your Service, Lee Hyun Kyu akan berperan sebagai seorang pemilik kafe dan masa lalu seorang penulis cantik, Na Ji Na.

Shin Do Hyun

Aktris cantik ini akan berperan sebagai Na Ji Na, penulis web novel terkenal yang digadang-gadang akan terlibat cinta segitiga dengan Cha Joo Ik dan Kang Tae Oh.

Memiliki tinggi 174 cm, perempuan kelahiran 5 November 1995 tersebut ternyata juga pernah berperan sebagai Bae Jun Hui dalam drakor Hospital Playlist.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Web Drama Korea yang Tayang Tahun 2021: Ada Drakor Replay dan Be My Boyfriend

Jung Ji So

Jung Ji So berperan menjadi perempuan yang dapat berkomunikasi dengan Myul Mang di rumah sakit yang kini masih menjadi misteri.

Perempuan kelahiran 17 September 1999 tersebut ternyata pernah berperan dalam film Parasite menjaidi Da Hye.

Da Won

Berperan menjadi adik dari Park Bo Young di drakor Doom at Your Service, Da Won ternyata merupakan anggota boy grup SF9.

Pria kelahiran 24 Juni 1995 tersebut memiliki nama lahir Lee Sang Heyok. Drakor Doom at Your Service merupakan drakor pertama bagi Da Won.

Baca Juga: Cheon Jeong Ha, Akrtis Pemeran Drakor Mouse Meninggal Dunia

Itulah profil dari para pemain drakor Doom at Your Service yang telah tayang di Viu sejak 10 Mei 2021 lalu.***

Editor: Mufit Apriliani

Tags

Terkini

Terpopuler