UMKM Jangan Kaget! Dana Rp600 Ribu Cair ke Rekening, Begini Cara Daftar dan Cek Penerima

- 23 Februari 2023, 09:20 WIB
Ilustrasi. UMKM jangan kaget dapat Rp600 ribu ke rekening jika daftar dan cek penerima di link ini.
Ilustrasi. UMKM jangan kaget dapat Rp600 ribu ke rekening jika daftar dan cek penerima di link ini. /PIXABAY/@Pexels

BERITA DIY - Pelaku UMKM jangan kaget karena dana Rp600 ribu bisa cair ke rekening. Ketahui cara daftar dan cek penerima berikut ini.

Bantuan bagi para pelaku UMKM banyak dicari di tahun 2023 ini. Para pelaku UMKm masih bertanya-tanya dan berharap bisa mendapatkan bantuan Rp600 ribu seperti tahun 2020 dan 2021.

Sebagai informasi pada tahun 2020, UMKM mendapatkan BLT BPUM sebesar Rp600 ribu selama empat bulan atau total Rp2,4 juta.

 

Sementara pada tahun 2021, UMKM kembali mendapatkan bantuan yang sama dengan nominal yang berubah yaitu sebesar Rp1,2 juta.

Baca Juga: Siswa Ini Jadi Prioritas Penerima PIP Kemdikbud 2023 Cek Nama di pip.kemdikbud.go.id Apa Saja Syaratnya?

Lantas, muncul wacana pada tahun 2022, UMKM akan mendapatkan bantuan Rp600 ribu namun kemudian bantuan ini tidak disalurkan oleh KemenkopUKM melainkan oleh Pemda dengan anggapan APBD dan nominal yang berbeda-beda.

Terakhir, pada akhir tahun 2022, KemnekopUKM telah memutuskan dan menyatakan secara resmi tidak akan memberikan BLT bagi pelaku UMKM melalui program BPUM 2023.

 

Hal ini tentu disayangkan oleh para pelaku UMKM, namun kabar baiknya, pelaku UMKM bisa mendapatkan BLT UMKM dengan mendaftar program lain melalui link dan cara yang tersedia berikut ini.

Program yang dimaksud adalah program Kartu Prakerja tahun 2023 yang telah dibuka untuk gelombang 48 dan terbuka bagi para pelakum UMKM bahkan yang pernah terdaftar sebagai penerima bansos BPUM.

Baca Juga: Siswa Siapkan Berkas Ini, Bisa Dapat Hingga Rp450 Ribu Tanpa Terdaftar pip.kemdikbud.go.id, Ini Cara Lengkap

Program Kartu Prakerja tahun 2023 bisa diikuti oleh pelaku UMKM untuk mendapatkan dana Rp600 ribu jika lolos seleksi.

 

Selain dana Rp600 ribu yang akan langsung masuk ke rekening, pelaku UMKM juga bisa mengikuti pelatihan dengan mendapatkan bantuan Rp3,5 juta.

Untuk saat ini, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 48 sudah ditutup, namun para pelaku UMKM masih bisa daftar akun dan mengikuti gelombang berikutnya.

Berikut cara daftar Kartu Prakerja untuk para pelaku UMKM di tahun 2023 dapat dana Rp600 ribu, selengkapnya.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 48 Ditutup, INI yang Jadi Prioritas Lolos Dapat Insentif Rp4,2 Juta

Cara Daftar Kartu Prakerja bagi Pelaku UMKM

Buat Akun

Jika pelaku UMKM belum pernah ikuti Kartu Prakerja wajib membuat akun Kartu Prakerja di laman prakerja.go.id dengan menggunakan email, berikut cara lengkapnya.

 

- Buka link prakerja.go.id

- Klik Daftar Sekarang

- Masukkan email dan password

- Buka email dan verifikasi email

- Selamat akun sudah berhasil dibuat

Baca Juga: 3 Tanda Lolos Kartu Prakerja Gelombang 48 yang Sudah Ditutup, Cek Di Sini dan Dapatkan Insentif Rp4,2 Juta

Daftar Seleksi Gelombang

- Login ke prakerja.go.id dengan akun yang dimiliki

- Lengkapi data diri dan verifikasi diri

- Isikan pernyataan pendaftar dengan teliti

- Ikuti tes kemampuan dasar

- Klik Gabung Gelombang jika dibuka

- Tunggu hingga pengumuman hasil seleksi

 

Link Cek Penerima Kartu Prakerja

Setelah melakukan pendaftaran Kartu Prakerja, pelaku UMKM bisa cek hasil seleksi atau penerima Kartu Prakerja di dashboard prakerja.go.id.

Jika lolos seleksi jangan kaget jika nantinya dana Rp600 ribu cair ke rekening. Namun sebleum itu, pelaku UMKM wajib mengikuti pelatihan terlebih dahulu.

Demikian informasi cara pelaku UMKm ikut Kartu Prakerja untuk dapat Rp600 ribu langsung cair ke rekening.***

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x