4 Jenis Bansos Ini Pasti Cair 2022, Salah Satunya Kartu Prakerja dengan Kuota 2,9 Juta Penerima, Kapan Dibuka?

- 1 Januari 2022, 16:10 WIB
ILUSTRASI - Empat jenis bantuan yang bakal cair 2022, ada program Kartu Prakerja yang buka pendaftaran gelombang 23 dengan insentif Rp3,55 juta.
ILUSTRASI - Empat jenis bantuan yang bakal cair 2022, ada program Kartu Prakerja yang buka pendaftaran gelombang 23 dengan insentif Rp3,55 juta. /Unsplash/Mufid Majnun

BERITA DIY - Ketahui bantuan sosial (bansos) apa saja yang masih diberikan pemerintah di tahun 2022 ini, salah satunya ada program Kartu Prakerja yang kembali dilanjutkan dengan kuota peserta hingga 2,9 juta.

Kartu Prakerja di tahun 2022 dibuka untuk pendaftaran gelombang 23. Seperti yang sudah diketahui, akhir tahun 2021 lalu menutup pendaftaran gelombang 22.

Peserta Kartu Prakerja sebelum gelombang 23 juga perlu tahu jika penyaluran insentif Kartu Prakerja pada 11 Desember 2021 hingga 4 Januari 2022 mengalami pendundaan.

Baca Juga: Bansos PKH Online Masih Cair Tahun 2022 Kata Menkeu, Input NIK KTP dan Rp10 Juta Masuk Rekening

Baca Juga: Bansos PKH 2022 Kapan Cair? Cek Jadwal dan Daftar Penerima Bantuan Cukup Masukkan Nama dan Alamat di Sini

Sehingga dapat diprediksi untuk pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23 usai tanggal 5 Januari 2021 atau paling lambat pada Februari 2022.

Nah, selain Kartu Prakerja yang bakal kasih insetif Rp3,55 juta per kepala di tahun 2022 ini apalagi bansos pemerintah yang bisa cair?

Pertama, Kartu Prakerja. Untuk gelombang terbaru diperuntukkan pada 2,9 juta peserta baru. Informasi terupdate Kartu Prakerja gelombang 23 bisa kamu pantau di akun Instagram @prakerja.go.id.

Kedua, Progam Keluarga Harapan (PKH)

Tahun 2022 program PKH bersama pos program perlindungan sosial mendapat anggaran sebesar Rp153 triliun, dengan PKH jumlah penerima manfaat mencapai 10 juta KPM PKH.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x