Link Daftar BPUM September di DKI Jakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur, Dapatkan BLT UMKM Rp1,2 Juta

- 8 September 2021, 08:45 WIB
ILUSTRASI  - Berikut informasi dan link daftar BPUM bulan September di Provinsi DKI Jakarta dan beberapa wilayah di Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur.
ILUSTRASI - Berikut informasi dan link daftar BPUM bulan September di Provinsi DKI Jakarta dan beberapa wilayah di Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur. /Tangkap layar Instagram.com/@dinasppkukm

BERITA DIY - Berikut disampaikan link daftar BPUM September di artikel ini. Adapun Provinsi DKI Jakarta dan beberapa wilayah di Jawa Tengah dan Jawa Timur tengah membuka pendaftaran BLT UMKM bulan ini.

Kuota BPUM bulan September masih menyisakan 500 ribu penerima setelah pada bulan Juli dan Agustus BLT UMKM berhasil cair kepada 2,5 juta pelaku usaha mikro di seluruh Indonesia.

Program Banpres BPUM ini adalah upaya pemerintah melalui Kemenkop UKM untuk membantu perusahaan mikro yang terdampak pandemi Covid-19.

Baca Juga: Pendaftaran BPUM September Dibuka di 12 Kecamatan Berikut, Ini Link dan Siapkan Dokumen untuk Dapat BLT UMKM

Sebab, sektor UMKM merupakan salah satu yang terpukul akibat wabah virus corona yang muncul di Indonesia sejak Maret 2020 lalu.

Kemenkop UKM menargetkan 12,8 juta penerima baru yang akan mendapatkan BPUM Rp1,2 juta  sepanjang tahun 2021.

Pemerintah juga telah menunjuk Diskop UKM tingkat Kota/Kabupaten untuk memfasilitasi pembukaan BLT UMKM kepada masyarakat.

Namun, tak semuanya Diskop UKM yang mengumumkan link daftar BPUM bulan September. Sejauh ini, ada beberapa wilayah yang telah mengonfirmasi pendaftaran BLT UMKM bulan ini, berikut info dan linknya.

Baca Juga: Link Daftar BPUM September di 16 Kecamatan, Simak Syarat dan Ketentuan Penerima BLT UMKM Rp1,2 Juta

1. Provinsi DKI Jakarta

- Difasilitasi oleh Dinas PPK UKM Provinsi DKI Jakarta

- Pendaftaran dibuka secara online sampai 13 September 2021

- Syarat: Tidak sedang menerima KUR; KTP domisili DKI Jakarta; Bukan Anggota ASN, Polri, TNI, BUMD, dan BUMN; memiliki modal Rp1 miliar dan hasil penjualan tahunan maksimal Rp2 miliar; Foto KTP, KK, NIB/SKU/IUMK, dan foto sedang melakukan kegiatan usaha

Baca Juga: 5 Link Daftar Online BPUM Tahap 3 September 2021 LENGKAP! Siapkan 4 Berkas Ini, 1 Juta UMKM Dapat Rp1,2 Juta

- Link dibuka dari jam 08:00 WIB hingga 15:00 WIB setiap hari hingga tanggal penutupan

- Link mengikuti kecamatan domisili dengan format https:bit.ly/bpum(nama kecamatan)2021 tanpa spasi. Contohnya https:bit.ly/bpumgambir2021 untuk Kecamatan Gambir

- Untuk informasi link lengkap dapat memantau Instagram @dinasppkukm atau klik link DI SINI

Baca Juga: Siapkan Berkas Ini Cairkan BLT UMKM Tahap 2 Rp 1,2 Juta Cair September 2021 di BRI, Cek Penerima BPUM di Eform

2. Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah

- Difasilitasi oleh DPK UKM Kabupaten Cilacap

- Pendaftaran ditutup tanggal 10 September 2021 pukul 12:00 WIB

- Syarat: Domisili Kabupaten CIlacap dibuktikan dengan KTP; Bukan Anggota ASN, Polri, TNI, BUMD, dan BUMN; tidak menerima KUR; foto dokumen KTP, NIB-IUMK/SIUP/SKU, dan foto kegiatan usaha maksimal 500 kb dalam format jpg atau pdf

- Masuk ke link bit.ly/BPUM4KABCLP atau klik link DI SINI

- Tidak ada pendaftaran secara offline

Baca Juga: Ciri-ciri Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, September 2021 Banpres BPUM Cuma Cair ke 500 Ribu Orang, Cek di Sini

3. Kabupaten Gresik, Jawa Timur

- Difasilitasi oleh Diskop UKM, Kabupaten Gresik

- Pendaftaran online dibuka dari tanggal 4 hingga 13 September pukul 12:00 WIB

-  Syarat: KTP Kabupaten Gresik; Bukan Anggota ASN, Polri, TNI, BUMD, dan BUMN; tidak menerima KUR; foto dokumen KTP, KK, NIB/SKU, swafoto kegiatan usaha, dan nomor telepon aktif

- Masuk ke link pendaftaran bit.ly/BPUMGresik2021 atau klik link DI SINI

- Informasi lebih lanjut pantau Instagram @pemkabgresik

Baca Juga: Cara agar NIK Muncul di Eform BRI Tahap 3, Daftar BLT UMKM Online Modal HP Dapat Banpres BPUM Rp1,2 Juta

4. Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur

- Difasilitasi oleh Diskop UKM Kabupaten Sidoarjo

- Pendaftaran online dari tanggal 3 - 10 September 2021

- Syarat: KTP Kabupaten Sidoarjo; Wilayah udaha berada di Kabupaten Sidoarjo; tidak menerima KUR; Bukan Anggota ASN, Polri, TNI, BUMD, dan BUMN; Belum mengajukan BPUM tahap sebelumnya di tahun 2021

- Daftar melalui website atau aplikasi Spiraja atau bisa klik link DI SINI

Baca Juga: Seminggu Lagi Pendaftaran BPUM Ditutup, Siapkan Syarat Ini agar Dapat BLT UMKM Rp1,2 Juta

- Mengunggah foto KTP, KK, SKU, SPTM asli, beserta foto kegiatan usaha di Sipraja (dapat diakses DI SINI)

- Fotokopi KTP, KK dan STPM asli dikumpulkan di Kelurahan sebagai dokumen verifikasi ke Diskop UKM

Jika Anda bukan salah satu dari domisili di atas, datangi Diskop UKM di wilayah Anda apakah ada pendaftaran BPUM bulan September.

Demikianlah informasi dan link daftar BPUM September di Provinsi DKI Jakarta beserta beberapa wilayah di Jawa Tengah dan Jawa Timur.***

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah