Nama Tak Ada di kemnaker.go.id? Ini Solusi Cairkan BSU Subsidi Gaji Tahap 1, Dapatkan BLT Rp 1 Juta Kemnaker

- 19 Agustus 2021, 12:00 WIB
ILUSTRASI:Tak perlu panik jika nama tak ada di kemnaker.go.id? Ini solusi cairkan BSU subsidi gaji tahap 1 dari Kemnaker, dapatkan BLT Rp1 juta.
ILUSTRASI:Tak perlu panik jika nama tak ada di kemnaker.go.id? Ini solusi cairkan BSU subsidi gaji tahap 1 dari Kemnaker, dapatkan BLT Rp1 juta. /Tangkap Layar: bpjsketenagakerjaan.go.id

BERITA DIY - Berikut ini solusi jika nama tak ada di web bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id atau kemnaker.go.id sebagai penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau BLT subsidi gaji.

Kemnaker dan BPJS Ketenagakerjaan menyediakan dua link untuk mengecek penerima BSU bagi pekerja melalui bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id atau kemnaker.go.id. 

Sebagai informasi, saat ini merupakan penyaluran BSU tahap 1 dengan target penerima mencapai satu juta orang.

Baca Juga: Tanda Menerima BSU atau BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta, Bisa Cek di Link dan WA BPJS Ketenagakerjaan

Secara keseluruhan dalam dua termin, akan ada total 8,8 juta pekerja/karyawan yang akan dapat BLT Subsidi Gaji 2021 yang rencananya akan dibagikan hingga September 2021.

 

Cara cek penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU)

Cara cek penerima BSU atau BLT subsidi gaji melalui website BPJS Ketenagakerjaan:

a. Kunjungi bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id

Masukkan data sesuai kolom yang tersedia meliputi:

- NIK

- Nama Lengkap

- Tanggal Lahir

Pastikan data yang di isikan sesuai dengan data yang dilaporkan kepada BPJAMSOSTEK. 

Jika lolos, maka calon penerima akan ada pemberitahuan seperti ini:

"Anda lolos verifikasi dan validasi BPJS Ketenagakerjaan sebagai calon penerima Bantuan Subsidi Upah."

Baca Juga: Cara Cek Data Rekening! Ini Alasan 52 Ribu Karyawan Gagal Cairkan BSU Subsidi Gaji Rp1 Juta Tahap 1

Jika tidak lolos atau data sedang diverifikasi bakal mendapatkan pesan:

"Data anda sedang dalam proses verifikasi sesuai kriteria Permenaker No 16 tahun 2021."

b. Peserta yang sudah memiliki akun SSO/BPJSTKU:

- Kunjungi link sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

- Setelah melakukan login aplikasi pilih menu "Bantuan Subsidi Upah"

Berikut cara cek penerima BSU menggunakan situs atau website Kemnaker melalui bsu.kemnaker.go.id:

1. Kunjungi website kemnaker.go.id

2. Daftar Akun

Apabila belum memiliki akun, maka kamu harus melakukan pendaftaran. Lengkapi pendaftaran akun. Aktivasi akun dengan menggunakan kode OTP yang akan dikirimkan ke nomor handphone kamu.

Baca Juga: Cara Buat Rekening Bank Himbara Kolektif Agar Dapat BLT Subsidi Gaji Rp 1 Juta, Cek Penerima BSU 2021 di Sini

3. Masuk

Login ke dalam akun kamu

 

4. Lengkapi Profil

Lengkapi profil, biodata diri kamu berupa foto profil, tentang kamu, status pernikahan dan tipe lokasi

5. Cek Pemberitahuan

Jika kamu termasuk penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU), maka akan tercantum infro pemberitahuan.

Terdaftar:

Hai (nama), Anda telah terdaftar sebagai calon penerima BSU 2021 tahap 1. Mohon bersabar menunggu informasi selanjutnya. 

Tidak Terdaftar

Hai (nama), Anda tidak terdaftar sebagai calon penerima BSU 2021 tahap 1. Apabila Anda memenuhi syarat penerima BSU, segera hubungi contact center BPJS Ketenagakerjaan di website bpjsketenagakerjaan.go.id, telepon di nomor 175.

Baca Juga: Kabar Gembira! Penerima BSU Subsidi Gaji yang Cair Bisa Dicek Melalui bsu.kemnaker.go.id dan 2 Link Ini

Namun jika nama pekerja tidak ada di dua link tersebut, bisa melakukan cek BSU melalui chat whatsapp atau layanan masyarakat 175.

Cara cek penerima BSU subsidi gaji 

 

1. Chat Whatsapp

- Lakukan interaksi pada nomor Whatsapp 0813-80070175 untuk mendapatkan respon.

- Setelah mendapatkan alternatif respon, pilih "Informasi Calon Penerima BSU 2021", selanjutnya ikuti peutnjuk yang tampil pada layar smarthphone anda.

2. Layanan Masyarakat 175

- Menghubungi Call center nomor telepon Layanan Masyarakat 175

- Email: [email protected]

- Direct Messages (Dm) sosial media resmi:

  • Facebook BPJS Ketenagakerjaan
  • Twitter @BPJSTKinfo

Baca Juga: Awas Rekening Ini Gagal Terima BLT Subsidi Gaji Rp 1 Juta, Simak Penjelasan BPJS Ketenagakerjaan Berikut

Selain melalui cara-cara di atas, Anda bisa juga menghubungi Kantor Cabang terdekat dengan mempersiapkan KTP dan Kartu Peserta BPJAMSOSTEK.

Penyaluran BLT subsidi gaji akan ditransfer ke rekening bank Himbara penerima yakni BNI, BRI, BTN, Mandiri, dan BSI. Apabila belum mempunyai rekening tersebut, maka akan dibuatkan rekening baru.

Itulah informasi mengenai solusi jika nama tak ada di web bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id atau kemnaker.go.id sebagai penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau BLT subsidi gaji yaitu dengan chat whatsapp aduan dan layanan masyarakat 175.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah