Bacaan Injil Katolik 1 November 2023, Peringatan Hari Raya Semua Orang Kudus

31 Oktober 2023, 16:30 WIB
Ilustrasi. Bacaan injil Katolik 1 November 2023 peringatan Hari Raya Semua Orang Kudus. /PIXABAY/ Pexels

BERITA DIY - Simak teks bacaan injil Katolik untuk hari Rabu, 1 November 2023 tepat pada peringatan Hari Raya Semua Orang Kudus.

Tepat pada tanggal 1 November, Gereja Katolik seluruh dunia merayakan Hari Raya Semua Orang Kudus, perayaan ini kemudian disusul dengan Hari Pengenangan Arwah Semua Orang Beriman di tanggal 2 November 2023.

Kedua peringatan ini saling berhubungan dan berkaitan serta telah bertahun-tahun dirayakan oleh umat Gereja Katolik.

Dilansir dari imankatolik.com, Pesta Hari Raya Semua Orang Kudus ini bermula tahun 609 ketika Paus Bonifasius IV merombak Pantheon atau tempat ibadah kafir untuk dewa-dewi Romawi menjadi gereja.

Baca Juga: Arti Moon Phase Test di TikTok, Cek Fase Bulan Berdasarkan Tanggal Lahirmu, Ada Bulan Purnama hingga Sabit

Pesta hari ini dirayakan untuk menghormati segenap anggota Gereja, yang oleh jemaat-jemaat perdana disebut "Persekutuan para Kudus", yakni persekutuan semua orang yang telah mempercayakan dirinya kepada Yesus Kristus dan disucikan oleh Darah Anak Domba Allah.

Gereja Katolik biasanya merayakan Hari Raya Semua Orang Kudus dan Hari Arwah bersamaan. Sebagaimana diketahui, bulan November telah ditetapkan gereja Katolik sebagai bulan Arwah.

Berikut teks bacaan Injil Katolik pada peringatan Hari Raya Semua Orang Kudus, 1 Oktober 2023, selengkapnya.

Baca Juga: Link Download BUSSID Lite Apk Dicari, Ini Cara Unduh Game Bus Simulator Indonesia 4.0.3 Mudah dan Gratis

Bacan Injil Matius 5: 1-12a

Ketika Yesus melihat orang banyak itu, naiklah Ia ke atas bukit dan setelah Ia duduk, datanglah murid-murid-Nya kepada-Nya. Maka Yesuspun mulai berbicara dan mengajar mereka, kata-Nya: "Berbahagialah orang yang miskin di hadapan Allah, karena merekalah yang empunya Kerajaan Sorga. Berbahagialah orang yang berdukacita, karena mereka akan dihibur.

Berbahagialah orang yang lemah lembut, karena mereka akan memiliki bumi. Berbahagialah orang yang lapar dan haus akan kebenaran, karena mereka akan dipuaskan. Berbahagialah orang yang murah hatinya, karena mereka akan beroleh kemurahan.

Berbahagialah orang yang suci hatinya, karena mereka akan melihat Allah. Berbahagialah orang yang membawa damai, karena mereka akan disebut anak-anak Allah. Berbahagialah orang yang dianiaya oleh sebab kebenaran, karena merekalah yang empunya Kerajaan Sorga.

Baca Juga: Tugas Teknisi ANBK 2023 dan Tata Tertib Saat Asesmen Nasional Berbasis Komputer, Ini Jadwal ANBK SD

Berbahagialah kamu, jika karena Aku kamu dicela dan dianiaya dan kepadamu difitnahkan segala yang jahat. Bersukacita dan bergembiralah, karena upahmu besar di sorga, sebab demikian juga telah dianiaya nabi-nabi yang sebelum kamu."

------------------

Demikian informasi teks bacaan injil Katolik untuk hari Rabu, 1 November 2023 tepat pada peringatan Hari Raya Semua Orang Kudus.***

Editor: Sani Charonni

Tags

Terkini

Terpopuler