Cair hingga Rp100 Juta, Ini Cara Pinjam Uang di BCA Mobile Tanpa Jaminan dan Syarat Pinjol Bunga 1 Persen

2 Juni 2023, 09:00 WIB
Cara pinjam uang di BCA Mobile yang cair hingga Rp100 juta tanpa jaminan dan syarat pinjol bunga 1 persen. /Halaman resmi BCA

BERITA DIY - Berikut informasi mengenai cara pinjam uang di BCA Mobile yang cair hingga Rp100 juta tanpa jaminan dan syarat pinjol bunga 1 persen.

Bank Central Asia atau BCA mempunyai jasa pinjaman online yang bisa diajukan oleh masyarakat.

Pengajuan melalui aplikasi BCA Mobile ini dijamin aman karena sudah terdaftar resmi di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

 

 

Keamanan yang terjamin ini didukung oleh tersedianya pinjaman online hingga Rp100 juta dengan bunga yang ringan yakni 1 persen.

Baca Juga: Siapkan KTP, Pinjaman BCA 2023 Cair 100 Juta Angsuran 400 Ribuan Tanpa Agunan! Ajukan di HP Online Bukan KUR

 

Selain itu, tenor yang ada juga sangat ringan. Tenor yang dipilih menentukan besaran suku bunga.

 

Untuk tenor 12 bulan, bunga yang diterpakan yakni 1 persen. Kemudian untuk tenor 24 bulan, bunga 1,03 persen. Sedangkan tenor 36 bulan bunga yang akan diterima yaitu 1,07 persen.

Kemudahan lain dari pinjol BCA yakni tanpa agunan atau jaminan yang tentu akan meringankan debitur.

Lalu, apa saja syarat pinjaman online BCA?

Baca Juga: Kartu Kredit BCA untuk Pemula, Limit Besar, Gratis Iuran Tahunan, Ini Cara Mudah Daftar Online

Berikut syarat pinjol BCA selengkapnya.

Syarat pengajuan pinjaman online BCA

 

1. Warga Negara Indonesia (WNI) yang berdomisili di Jabodetabek, Pulau Jawa, Medan, Batam, Tanjung Pinang, Palembang, Denpasar, Cakranegara dan Makassar.

2. Memiliki KTP

3. Usia 21 - 55 tahun (pada saat BCA Personal Loan lunas)

4. Mempunyai minimal penghasilan per bulan Rp 2,5 juta untuk wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan dan Batam

5. Mempunyai minimal penghasilan per bulan Rp 2 juta untuk daerah lainnya

6. Karyawan yang merupakan peserta/karyawan dari peserta fasilitas Payroll BCA, atau minimum keanggotaan Kartu Kredit BCA selama 1 tahun

7. Wiraswasta dan profesional dengan minimum keanggotaan Kartu Kredit BCA selama 1 tahun

Syarat dokumen atau berkas pinjaman online BCA:

 

- Formulir Aplikasi Pengajuan (Asli dan berlaku untuk karyawan, wiraswasta, dan profesional)

- KTP elektronik (Fotocopy dan berlaku untuk karyawan, wiraswasta, dan profesional)

- Izin Usaha/TDI/TDP/Surat Izin Praktek* (Fotocopy dan berlaku untuk wiraswasta dan profesional)

- Keterangan Penghasilan/Slip Gaji** (Fotocopy dan berlaku untuk karyawan, wiraswasta, dan profesional)

- NPWP*** (Fotocopy dan berlaku untuk karyawan, wiraswasta, dan profesional)

Baca Juga: Syaratnya Mudah, Pinjam Uang di BCA Cair Rp 100 Juta Tanpa Jaminan Bunga 1%, Siapkan KTP dan Slip Gaji

Keterangan:

 

*) Diminta hanya jika diperlukan.

**) Copy surat keterangan penghasilan/slip gaji wajib untuk karyawan yang tempat bekerja tidak mendaftarkan karyawan dalam fasilitas Payroll BCA; dan copy rekening bank utama selain BCA selama 3 bulan terakhir untuk wiraswasta dan professional.

***) Untuk pengajuan sampai dengan Rp 50 juta jika belum/tidak memiliki NPWP, maka wajib mengisi surat pernyataan belum/tidak memiliki NPWP.

Cara pengajuan pinjaman online BCA

Cara pengajuan pinjaman online BCA dilakukan melalui aplikasi BCA Mobile, berikut caranya: 

1. Buka aplikasi BCA Mobile atau M Banking BCA

 

2. Pilih menu "Info BCA".

3. Klik Menu "Produk" di bagian bawah smartphone kamu.

4. Klik "Pinjaman Individual".

5. Pilih jenis pinjam sesuai kebutuhan.

6. Kemudian klik pada pilihan sesuai kebutuhan pribadi. Misalnya Kredit Sepeda Motor, Kredit Kendaraan Bermotor, Kredit Pemilikan Rumah

7. Berikutnya scroll ke bagian bawah layar, lalu klik "Ajukan Sekarang." 

8. Isi form pengajuan berisi data diri kamu. Seperti nama, tanggal lahir, nomor KTP, alamat email dan lainnya.

9. Tekan tombol "Kirim" dan centang bagian Captcha.

 

10. Tunggu hingga proses selesai.

Baca Juga: Pinjaman BCA Online Langsung Cair Rp100 Juta Syarat KTP dan Tanpa Jaminan untuk Karyawan, Berapa Bunga 1 Tahun

Jika pengajuan diterima oleh pihak BCA, maka pinjaman akan dicairkan maksimal 2-3 hari pada hari kerja.

Demikianlah cara pinjam uang di BCA Mobile yang cair hingga Rp100 juta tanpa jaminan dan syarat pinjol bunga 1 persen.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler