Cek Tarif Tol Jogja - Solo, Kapan Beroperasi? Ini Update Progres Konstruksi Mei 2023

- 8 Mei 2023, 15:00 WIB
Ilustrasi - Cek tarif jalan Tol Solo - Jogja, progres konstruksi dan kapan akan beroperasi.
Ilustrasi - Cek tarif jalan Tol Solo - Jogja, progres konstruksi dan kapan akan beroperasi. /PIXABAY/tomwieden

BERITA DIY - Cek berapa tarif Tol Jogja - Solo, kapan akan selesai dan beroperasi serta progres konstruksi hingga awal Mei 2023.

Jalan Tol Solo - Jogja tengah dibangun sebagai bagian dari Proyek Strategi Nasional Segitiga Emas Joglosemar (Jogja - Solo - Semarang).

Sebelumnya, pada masa mudik lebaran 2023, sebagian ruas jalan Tol Jogja - Solo ini sudah dibuka sebbagai jalur fungsional sejauh 6 kilometer.

 

Setelah itu, jalan kembali ditutup untuk dilanjutkan proses konstruksinya. Lantas, kapan jalan tol akan beroperasi lagi dan berapa tarif untuk melewatinya?

Baca Juga: Rencana Tol Jogja - YIA Kulon Progo, Cek Rute dan Lokasi Gerbang Tol Ada di Daerah Ini

Sebagai informasi, selama dibuka sebagai jalur fungsional mudik lebaran 2023, jalan Tol Jogja - Solo ini dibuka tanpa tarif atau gratis.

 

Pembukaan jalan tol beroperasi mulai tanggal 15 April 2023 hingga 1 Mei 2023 dan telah dilalui lebih dari tujuh ribu kendaraan.

Namun bisa dipastikan jika nantinya konstruksi sudah selesai dikerjakan dan jalan tol sudah dibuka atau beroperasi maka akan ditetapkan tarif tertentu untuk bisa melewati jalan Tol Jogja - Solo ini.

Hingga saat ini belum diketahui berapa tarif yang akan ditetapkan untuk melewati jalan Tol Solo Jogja ini. Salah satunya alasannya karena proses penyelesaian konstruksi tengah dikebut.

 

Baca Juga: Jalan Tol Cisumdawu Seksi 4-6 Dibuka Kapan? Ini Jadwal dan Rute Terkini Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan

Jalan Tol Solo - Jogja akan tersambung hingga YIA Kulon Progo dan setidaknya akan memiliki 10 gerbang tol mulai dari Kartasura hingga Bandara YIA.

Adapun daftar lokasi gerbang Tol Solo - Jogja bisa diakses melalui akun Instagram @kemenpupr atau melalui link ini, KLIK DI SINI.

 

Proses konstruksi tengah berfokus pada seksi 1 yaitu Kartasura hingg Purwomartani agar kemudian bisa beroperasi pada akhir tahun 2023.

Sedangkan untuk seksi 2 dan 3 saat ini tengah dalam proses persiapan konstruksi dan ditargetkan akan selesai bertahap pada tahun 2024 mendatang.

Baca Juga: Tol Malang - Blitar Mau Dibangun Tembus Tulungagung dan Kediri, Kapan Pembangunan Selesai? Ini Desa Terdampak

Progres konstruksi terbaru untuk bulan Mei belum dirilis oleh PT Jasa Marga Makmur, namun berdasarkan data terakhir pada Februari 2023 progres konstruksi di seksi 1 sudah mencapai 47,85 persen.

 

Lantaran konstruksi jalan Rol Jogja - Solo ditargetkan akan selesai bertahap pada tahun 2024 dan seksi 3 akan selesai pada tahun 2025 mendatang maka diprediksi jalan Tol ini baru akan beroperasi pada tahun tersebut.

Untuk tarif jalan Tol Solo - Jogja ini masyarakat bisa memantau informasi lebih lanjutnya melalui laman resmi dan akun Instagram resmi KemenPUPR atau Kemenhub.

Demikian informasi tarif tol Jogja - Solo, progres konstruksi dan kapan akan selesai.***

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah