Jadwal Gerhana Bulan Penumbra 25 Maret 2024 di Indonesia dan Lokasi Melihatnya

Tayang: 25 Maret 2024, 11:14 WIB
Penulis: Muhammad Suria
Editor: Tim Berita DIY
Ilustrasi. Jadwal Gerhana Bulan Penumbra hari ini, Senin, 25 Maret 2024 di Indonesia dan lokasi untuk melihatnya.
Ilustrasi. Jadwal Gerhana Bulan Penumbra hari ini, Senin, 25 Maret 2024 di Indonesia dan lokasi untuk melihatnya. /Pixabay/Ponciano

BERITA DIY - Berikut adalah jadwal Gerhana Bulan Penumbra 25 Maret 2024 di Indonesia dan lokasi melihatnya.

Fenomena gerhana bulan akan terjadi di Indonesia pada hari ini, Senin, 25 Maret 2024. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut bahwa fenomena alam ini dapat diamati secara langsung di beberapa wilayah di Indonesia.

Mengutip dari laman BMKG, Gerhana Bulan Penumbra merupakan anggota ke-64 dari 71 anggota pada seri Saros 113.

Penasaran dengan lokasi, jadwal, dan cara melihat Gerhana Bulan Penumbra malam ini? Simak informasinya di sini.

Baca Juga: Gerhana Bulan Penumbra 2024 Hari Ini Jam Berapa? Ini Pengertian, Jadwal, Lokasi, dan Cara Melihat

Gerhana Bulan Penumbra adalah ketika posisi matahari, bumi, dan bulan sejajar sehingga menyebabkan posisi bulan hanya melewati bayangan penumbra bumi. Hal itu mengakibatkan bulan tampak redup saat mencapai puncak gerhana daripada pada sat fase purnama.

Jadwal, Waktu, dan Lokasi Gerhana Bulan Penumbra 25 Maret 2024

Proses Gerhana Bulan penumbra 25 Maret 2024 terbagi menjadi tiga fase yaitu fase gerhana mulai, fase puncak gerhana, dan fase gerhana berakhir dengan durasi mencapai 4 jam 43 menit 39 detik.

Adapun terjadinya Gerhana Bulan Penumbra mulai terjadi sekitar pukul 11.50 WIB.

Berikut jadwal dan waktu kejadian Gerhana Bulan Penumbra 25 Maret 2024:

1. Fase Gerhana Mulai (P1)

Pukul 04.50 UT

Pukul 11.50 WIB

Pukul 12.50 WITA

Pukul 13.50 WIT

Baca Juga: Jadwal Sholat Gerhana Bulan Penumbra 25 Maret 2024 Jam Berapa? Ini Daftar Waktu Fenomena GBP Hari Ini

2. Fase Puncak Gerhana

Pukul 07.12 UT

Pukul 14.12 WIB

Pukul 15.12 WITA

Pukul 16.12 WIT

3. Fase Gerhana Berakhir (P4)

Pukul 09.34 UT

Pukul 16.34 WIB

Pukul 17.34 WITA

Pukul 18.34 WIT

Untuk lokasi pengamatan, hanya dapat diamati pengamat yang berada di wilayah Indonesia bagian timur sejak bulan terbit hingga berakhirnya fenomena gerhana. Wilayah yang dapat mengamati gerhana bulan meliputi Papua, Papua Barat, dan sebagian Maluku.

Itulah jadwal Gerhana Bulan Penumbra 25 Maret 2024 di Indonesia dan lokasi melihatnya.***


Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub