Hari Tanpa Bayangan Terjadi Lagi di Indonesia: Jadwal Fenomena Mulai September 2023, Apakah Berbahaya?

- 8 September 2023, 16:10 WIB
Ilustrasi. Hari tanpa bayangan yang terjadi lagi di Indonesia, berikut jadwal fenomena mulai September 2023, dan apakah berbahaya?
Ilustrasi. Hari tanpa bayangan yang terjadi lagi di Indonesia, berikut jadwal fenomena mulai September 2023, dan apakah berbahaya? /Pexels/Allan Mas

BERITA DIY - Simak informasi hari tanpa bayangan yang terjadi lagi di Indonesia, berikut jadwal fenomena mulai September 2023, dan apakah berbahaya?

Seluruh wilayah Indonesia akan kembali mengalami fenomena hari tanpa bayangan mulai bulan September 2023 ini.

Fenomena hati tanpa bayangan atau yang disebut juga hari kulminasi utama terjadi ketika Matahari tepat berada di posisi paling tinggi di langit.

Pada saat fenomena tersebut berlangsung, Matahari akan tepat berada di atas atau di titik zenit yang mengakibatkan bayangan benda tegak akan terlihat "menghilang", karena bertumpuk dengan benda itu sendiri.

Baca Juga: Fenomena Blue Moon Terjadi Hari Ini di Indonesia, Jam Berapa, Apa Dampaknya dan Apakah Berbahaya?

Dilansir dari bmkg.go.id, Indonesia mengalami fenomena hari tanpa bayangan sebanyak dua kali dalam setahun dengan waktu saat Matahari tidak jauh dari titik khatulistiwa.

Pada tahun ini, Matahari tepat berada di khatulistiwa pada 21 Maret 2023 pukul 04.24 WIB dan 23 September 2023 pukul 13.50 WIB.

Sehingga fenomena yang akan terjadi mulai bulan September ini merupakan hari tanpa bayangan kedua bagi Indonesia di tahun 2023.

Lantas apakah fenomena hari tanpa bayangan ini berbahaya bagi manusia?

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x