Apa Itu Father Hunger? Ini Penyebab, Dampak, dan Solusi Mengatasinya

- 10 April 2023, 13:15 WIB
Ilustrasi - Ini penjelasan apa itu Father Hunger, penyebab, dampak, dan cara mengatasinya agar emosi anak stabil.
Ilustrasi - Ini penjelasan apa itu Father Hunger, penyebab, dampak, dan cara mengatasinya agar emosi anak stabil. /PIXABAY/StockSnap

BERITA DIY - Berikut penjelasan apa itu father hunger, penyebab, dampak, dan solusi mengatasinya.

Baru-baru ini terdapat istilah yang muncul kembali di kalangan para orang tua, yakni father hunger.

Father dalam bahasa Inggris memiliki arti ayah, sementara hunger berarti lapar. Jika disatukan, father hunger dapat memiliki arti lapar (membutuhkan) kasih sayang dan sosok seorang ayah.

 

Melansir dari The Hope Line, father hunger adalah kurangnya perhatian, kasih sayang, dan cinta untuk anak dari sosok ayah.

Baca Juga: No Words Describe You Daddy Artinya Apa? Bikin Haru, Ternyata Bisa Jadi Cara Ungkapkan Rasa Kagum kepada Ayah

Secara sederhana, father hunger juga dapat diartikan sebagai kondisi emosional anak yang terganggu akibat tidak merasakan kehadiran seorang ayah dalam hidupnya.

 

Lalu, apa penyebab dan dampak dari father hunger?

Penyebab father hunger

Berikut penyebab kasus father hunger yang paling umum:

1. Kehilangan ayah karena meninggal dunia

 

2. Diabaikan oleh ayah karena ditinggal atau akibat perceraian orangtua

3. Tinggal dengan ayah abusive yang melakukan kekerasan fisik atau psikologi

4. Memiliki ayah pecandu sehingga ia mengalami keterbatasan berhubungan dengan sang ayah

Baca Juga: Arti Mimpi Ziarah ke Makam Orang tua atau Orang Terdekat, Apa Pertanda Baik?

Dampak Father Hunger

Anak yang mengalami father hunger akan mengalami beberapa dampak berikut ini:

 

- Anak menjadi tidak percaya diri (minder), rendah diri, sulit adaptasi

- Anak yang tidak bisa ambil keputusan

- Kekanak-kanakan, tidak matang secara psikologis

- Peragu dan tidak tegas

- Kesulitan dalam belajar

- Emosi yang kadang tidak terkontrol

- Mudah lari dari masalah dan emosional

- Perilaku seksual yang menyimpang

- Perilaku remaja yang menyimpang

Solusi atasi father hunger

Melansir dari psychologytoday, ada beberapa solusi untuk mengalami Father Hunger.

 

Jika father hunger terjadi karena adanya perceraian, orang tua perlu mengutamakan kepentingan pengasuhan anak bersama.

Baca Juga: Teks Khutbah Idul Fitri Sedih dan Mengharukan tentang Orang Tua Lengkap dengan Link Download PDF

Orang tua harus bisa melihat bagaimana pentingnya sosok ibu dan ayah tersebut sehingga memastikan untuk terus terlibat aktif kepada kehidupan sang anak.

 

Kemudian apabila father hunger diakibatkan sosok ayah telah tiada (meninggal dunia), anggota keluarga lain atau wali untuk sang anak harus bisa memberikan dukungan emosional bagi sang anak.

Selain itu, penting untuk tetap memberikan perhatian lebih kepada anak agar kondisi emosionalnya bisa stabil.

Demikianlah informasi apa itu Father Hunger, penyebab, dampak, dan cara mengatasinya.***

 

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x