Niat Puasa Ganti Ramadhan Karena Haid, Ini Bacaan Niat Puasa Qadha Arab Latin dan Artinya Bahasa Indonesia

- 21 Januari 2023, 19:05 WIB
Ilustrasi. Uraian niat puasa ganti ramadhan karena haid, ini bacaan niat puasa Qadha Arab latin dan artinya bahasa Indonesia
Ilustrasi. Uraian niat puasa ganti ramadhan karena haid, ini bacaan niat puasa Qadha Arab latin dan artinya bahasa Indonesia /PEXELS/khats cassim

BERITA DIY- Simak ini niat puasa ganti ramadhan karena haid, ini bacaan niat puasa Qadha tulisan Arab, latin, dan artinya bahasa Indonesia.

Puasa Ramadhan yang ditinggalkan karena alasan haid wajib diganti di hari lain dan bacaan niatnya berbeda dengan niat puasa Ramadhan.

Puasa pengganti tersebut disebut dengan puasa Qadha yang diganti sebanyak hari yang ditinggalkan. Wanita yang sedang haid termasuk dalam sembilan golong orang yang boleh meninggalkan puasa Ramadhan.

Selain wanita yang sedang haid yang boleh tidak berpuasa Ramadhan yaitu anak kecil, hilang akal sehat, sakit, orang tua atau lansia yang lemah, musafir, ibu hamil, ibu menyusui, dan nifas.

Baca Juga: 1 Rajab 2023 Jatuh pada Tanggal Berapa? Ini Jadwal dan Bacaan Niat Puasa Rajab 1444 H Beserta Doa Lengkap

Dalam salah satu hadis Nabi dijelaskan bahwa untuk wanita haid hanya diwajibkan mengqadha puasa dan tidak mengqadha shalat.

“Kami dahulu juga mengalami haid, maka kami diperintahkan untuk mengqadha' puasa dan tidak diperintahkan untuk mengqadha' shalat'," (HR Muslim No. 508)

Untuk tata cara melakukan puasa Qadha atau puasa ganti Ramadhan karena haid yaitu seperti puasa wajib yang dimulai dengan niat yang dilakukan pada malam hari dan sebelum masuk waktu subuh.

Adapun waktu pelaksanaan puasa Qadha Ramadhan bisa dilakukan secara berurutan atau diselang-seling harinya.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x