Jadwal dan Cara Daftar Loker MIND ID BUMN 2022 Buka Lowongan hingga Akhir Juni, Simak Syarat dan Alurnya

- 14 Juni 2022, 19:50 WIB
Jadwal dan Cara Daftar Loker MIND ID BUMN 2022 Buka Lowongan hingga Akhir Juni, Simak Syarat dan Alurnya
Jadwal dan Cara Daftar Loker MIND ID BUMN 2022 Buka Lowongan hingga Akhir Juni, Simak Syarat dan Alurnya /Instagram.com/@kemnaker

BERITA DIY - Inilah jadwal, cara daftar, syarat,dan alur pendaftaran lowongan kerja BUMN Program Explorer MIND ID. Simak informai selengkapnya.

MIND ID atau Mining Industry Indonesia adalah BUMN Holding Industri pertambangan Indonesia yang beranggotakan PT ANTAM Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT Inalum (Perseo) dan PT Timah Tbk.

Melalui Program Explorer mengajak individu berambisi yang sudah memiliki beberapa tahun pengalaman kerja dan menginginkan kesempatan pengembangan karir yang terakselerasi.

Baca Juga: Digital Talent Readiness Itu Apa? Ketahui Tahap Lanjutan Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN Telkom 2022 

Program XPLORER dirancang untuk memperluas pengetahuan, meningkatkan kapabilitas, serta meningkatkan rasa percaya diri yang kamu butuhkan agar bisa mengambil langkah selanjutnya menuju peran strategis.

Program Xplorer telah dibuka pendaftaran mulai 30 Mei 2022 hinga nanti 24 Juni 2022 mendatang.

Syarat minimum untuk daftar lowongan kerja Program Xplorer MIND ID BUMN 2022:

1. Warga Negara Indonesia atau WNI

2. Mempunyai keselarasan budaya dengan AKHLAK, Noble Purpose, nilai-nilai, dan perilaku utama MIND ID

3. Mempunyai gelar sarjana dari universitas terkemuka di jurusan apapun

4. Mempunyai pengalaman kerja minimal dua tahun pada 2022

5. Usia maksimal 27 tahun pada bulan Januari 2022

Baca Juga: Apa Itu Digital Talent Readiness Dalam Tes Telkom 2022? Bagaimana Contoh Soal? Peserta TKB BUMN Wajib Tahu

6. Fasih berbahasa Indonesia dan Inggris baik tulisan atau lisan

7. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah operasi Grup MIND ID

Selanjutnya, apabila calon peserta mampu memenuhi kualifikasi minumun pendaftaran Program Xplorer MIND ID bisa dilanjut untuk proses pendaftaran.

Pendaftaran di buka Senin 30 Mei 2022 dan berakhir pada Jumat, 24 Juni 2022.

Baca Juga: Cara Cek Hasil Seleksi FHCI BUMN 2022: TKD dan Core Values dalam Rekrutmen Bersama via Link Resmi Ini

Cara daftar loker kerja Program Xplorer MIND ID BUMN 2022:

Calon peserta Program Xplorer melakukan pendaftaran secara online. Langkah-langkah di bawah ini bisa disimak untuk cara daftar loker BUMN

1. Buka website xplorer.mind.id atau klik langsung di sini

2. Gulir ke bagian bawah situs dan temukan pilihan direct ke halaman pendaftaran

3. Cari kotak merah yang letaknya di bagian bawah tampilan situs

4. Bila berhasil akses ke halaman pendaftaran silakan isi data diri lengkap mulai dari nama, email, dan asal negara dengan benar

Baca Juga: Cara Daftar Loker MIND ID untuk Semua Jurusan, Simak Daftar Lokasi Penempatan Lowongan Kerja & Persyaratannya

5. Kemudian lengkapi diri seperti ketentuan dalam formulir pendaftaran

6. Setelah data yang diinputkan lengkap dan benar selanjutnya klik Submit Application

7. Ikuti proses pendaftaran hingga selesai

Proses seleksi Program Xplore peserta akan melalui 5 tahapan proses dalam seleksi ini:

Baca Juga: Login rekrutmenbersama.fhcibumn.id Begini Cara Cek Pengumuman BUMN 2022 dan Jadwal Seleksi Selanjutnya

  1. Pendaftaran daring & Situational Judgment Questions (SJQs)
  2. Tes Kognitif dan Kepribadian secara daring
  3. Presentasi dan wawancara studi kasus
  4. Pemeriksaan kesehatan (Medical Check Up)
  5. Wawancara akhir dengan Direksi Grup MIND ID

Demikian syarat, cara daftar dan alur pendaftaran loker BUMN Program Xplorer MIND ID yang masih dibuka hingga 24 Juni 2022.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah