Tata Cara Sholat Ghaib untuk Jenazah Laki-laki Lengkap Niat Doa Sebagai Panduan MUI Jabar atas Eril Meninggal

- 3 Juni 2022, 12:45 WIB
tata cara sholat ghaib untuk jenazah laki-laki lengkap niat dan doa sebagai panduan MUI Jabar dalam kasus Eril anak Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat yang meninggal.
tata cara sholat ghaib untuk jenazah laki-laki lengkap niat dan doa sebagai panduan MUI Jabar dalam kasus Eril anak Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat yang meninggal. /Instagram.com/@ridwankamil

BERITA DIY - Berikut tata cara sholat ghaib untuk jenazah laki-laki lengkap niat dan doa sebagai panduan MUI Jabar dalam kasus Eril anak Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat yang meninggal.

Dilansir dari akun Instagram Sobat Ridwan Kamil @Sobat_RK pada Kamis 2 Juni 2022, Majelis Ulama Indonesia cabang Jawa Barat (Jabar) merilis ajakan sholat ghaib untuk Eril atau Emmeril Khan Mumtadz.

Dalam rilisan ajakan sholat Ghaib bagi Eril tersebut, MUI Jabar mempertimbangkan sejumlah hal yakni:

Baca Juga: Apa Eril Anak Ridwan Kamil Ditemukan Hari Ini? Cek Keistimewaan dan Keutamaan Surat Al Anam Ayat 59 Saran UAH

1. Ridwan Kamil dan Atalia selaku orang tua Eril telah mengikhlaskan sepenuhnya dan meyakini jika Eril telah meninggal dunia.

2. Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Swiss menyampaikan jika pihak otoritas setempat telah mengubah status pencarian Eril dari 'pencarian orang hilang' menjadi status 'mencari orang tenggelam'.

Dengan memperhatikan syariat Islam, MUI Jabar menganjurkan umat muslim yang bersimpati untuk melakukan sholat ghaib bagi jenazah Eril yang dinyatakan meninggal.

Baca Juga: Mengkafani Jenazah Laki-Laki dan Perempuan: Hukum Secara Islam, Tata Cara, Doa, dan Kriteria Kain Kafan

Tata cara sholat ghaib untuk jenazah laki-laki

Adapun tata cara sholat ghaib bagi jenazah laki-laki punya doa niat yang berbeda dari perempuan, meski sama dilaksanakan dalam empat kali takbir.

1. Niat

“Ushalli alal mayyiti (sebutkan nama jenazah) alghooibi arba’a takbiroti fardhol kifaayati ma’muuman lillahi ta’ala.”

Artinya: “Saya niat sholat gaib atas mayit (nama jenazah) dengan empat kali takbir menjadi makmum karena Allah ta’ala.”

2. Takbir (Takbirotul Ihrom) ke 1 membaca Surat Al Fatihah.

3. Takbir ke 2 baca shalawat

“Allohumma sholli alaa sayyidinaa Muhammad wa alaa ali sayyidinaa Muhammad, kama sholaita alaa sayyidina Ibrohim wa alaa sayyidina Ibrohim, wa barik alaa sayyidinaa Muhammad wa alaa ali sayyidina Muhammad, kama barakta alaa sayyidina Ibrohim wa alaa ali sayyidina Ibrohim, fil alaaminaa innaka hamiidum majiid.”

Artinya: “Ya Allah, Limpahkanlah rahmatmu kepada Nabi Muhammad. Ya Allah! Limpahilah rahmat atas keluarga Nabi Muhammad, sebagaimana telah Engkau beri rahmat kepada Nabi Ibrahim dan keluarganya, dan limpahkanlah berkah atas Nabi Muhammad beserta keluarganya, sebagaimana Engkau telah beri berkah kepada Nabi Ibrahim dan keluarganya, Bahwasanya Engkau Tuhan yang sangat terpuji lagi sangat mulia di seluruh alam.”

Baca Juga: Tata Cara Sholat Jenazah Perempuan dan Laki-laki Lengkap Bacaan Niat Doa Takbir ke 1, 2, 3, dan 4

4. Takbir ke 3 membaca doa jenazah laki-laki

“Allaahummaghfir la-hu warham-hu wa’afi-hi wa’fu ‘an-hu, wa akrim nuzuula-hu, wawassi’ madkhola-hu, waghsil-hu bil maa-I wats tsalji wal-baradi, wanaqqi-hi minal khathayaayaa kamaa yunaqqats tsaubul abyad-hu minal danasi, wa abdil-hu daaran khairan min daari-hi, wa ahlan khairan min ahli-hi, wa zaujan khairan min zau-ji-hi, waqi-hi fitnatal qabri wa’adzaban naari.”

Artinya: “Ya Allah, Ampunilah dia (laki-laki) berilah rahmat kepadanya, selamatkanlah dia (dari beberapa hal yang tidak disukai), maafkanlah dia dan tempatkanlah di tempat yang mulia (surga), luaskan kuburannya, mandikan dia dengan air salju dan air es. Bersihkan dia dari segala kesalahan, sebagaimana Engkau membersihkan baju yang putih dari kotoran, berilah rumah yang lebih baik dari rumahnya di dunia, berilah keluarga (atau istri di surga) yang lebih baik daripada istrinya di dunia, dan masukkan dia ke surga, jagalah dia dari siksa kubur dan neraka.”

5. Takbir ke 4 membaca doa setelah sholat Ghaib sebelum salam

"Allahumma laa tahrimnaa ajro-hu walaa taftinaa ba’da-hu wghfi lanaa wa la-hu wa li ikhwanina ladzina sabaqquuna bil imaani wa la taj’al fi quluubina gilal liladzina amanuu robbana innaka rouufur rohiim.”

Artinya: “Ya Allah, Janganlah Engkau haramkan kami dari pahalanya dan janganlah Engkau beri fitnah pada kami setelah kematiannya serta ampunilah kami dan dia, dan juga bagi saudara-saudara kami yang telah beriman lebih dahulu dari kami dan janganlah Engkau membiarkan kedengkian terhadap orang-orang yang beriman dalam hati kami. Wahai Rabb kami, sesungguhnya Engkau Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.”

6. Salam dari kanan ke kiri

Baca Juga: Ini Isi Surat dari Walikota Bern untuk Ridwan Kamil Bikin Sedih dan Mengharukan, Pencarian Eril Dihentikan?

Demikian panduan atau tata cara sholat ghaib untuk jenazah laki-laki yang ditujukan kepada Eril anak Ridwan Kamil yang meninggal dunia sebagai ajakan MUI Jabar untuk mendoakannya di akhirat.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x