Peringatan Hari Kesehatan Tanaman Internasional Kapan? Ini Sejarah, Tujuan, dan Tema Peringatan Tahun 2022

- 11 Mei 2022, 11:30 WIB
Ilustrasi - Peringatan Hari Kesehatan Tanaman 12 Mei 2022: Sejarah, Tujuan dan Tema.
Ilustrasi - Peringatan Hari Kesehatan Tanaman 12 Mei 2022: Sejarah, Tujuan dan Tema. /PIXABAY/stokpic

BERITA DIY - Ketahui kapan peringatan Hari Kesehatan Tanaman Internasional atau  International Day of Plant Health dirayakan lengkap dengan informasi sejarah, tujuan, dan tema tahun 2022. 

International Day of Plant Health atau Peringatan Hari Kesehatan Tanaman Internasional diperingati setiap tanggal 12 Mei setiap tahunnya. Penetapan peringatan hari kesehatan tanaman internasional ini belum lama ditetapkan oleh PBB. 

Meskipun demikian, terdapat tujuan mulia dan dampak besar dari peringatan hari Kesehatan Tanaman Internasional ini. Berikut informasi lebih lengkap, sejarah, tujuan dan tema peringatan International Day of Plant Health 2022. 

Baca Juga: Tema dan Tujuan Peringatan Hari Lupus Sedunia 2022 Lengkap dengan Cara Merayakan Hari Ini 10 Mei 2022

Sejarah Peringatan Hari Kesehatan Tanaman Internasional

Peringatan Hari Kesehatan Tanaman Internasional diperjuangkan oleh Zambia dan dengan suara bulat diadopsi oleh Majelis Umum PBB dalam sebuah resolusi yang ditandatangani bersama oleh Bolivia, Finlandia, Pakistan, Filipina, dan Tanzania.

Pada Desember 2018, Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa mengadopsi Resolusi yang menyatakan 2020 sebagai Tahun Kesehatan Tanaman Internasional (IYPH). 

Selanjutnya pada tahun 2019 Organisasi Pangan dan Pertanian Perserikatan Bangsa-Bangsa (FAO) dan sekretariat IPPC membentuk IYPH International Steering Committee (ISC).

Baca Juga: Peringatan Hari Argania Internasional 10 Mei 2022: Ini Sejarah, Tema dan Tujuan Perayaan Setiap Tahun

Halaman:

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Sumber: FAO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x