Tanda Kamu Bisa Cairkan BLT Minyak Goreng Rp 300 Ribu April 2022 di Kantor Pos, Siapkan Berkas Berikut

- 14 April 2022, 08:05 WIB
Ilustrasi BLT minyak goreng Rp300.000.
Ilustrasi BLT minyak goreng Rp300.000. /ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho.

BERITA DIY - Simak tanda kamu bisa mencairkan BLT minyak goreng Rp 300 ribu pada April 2022 di Kantor Pos. Jangan lupa bawa berkas berikut saat mengambil bansos tersebut.

BLT minyak goreng Rp 300 ribu sebenarnya merupakan jatah bansos untuk April, Mei dan Juni. Artinya per bulan sebenarnya nominalnya Rp 100 ribu.

Akan tetapi, Presiden Jokowi memerintahkan agar BLT minyak goreng untuk 3 bulan itu disalurkan sekaligus pada April 2022.

Baca Juga: Tempat Pencairan BLT Minyak Goreng Rp300 Ribu, Dapat Bantuan Tunai Cek Daftar Nama Penerima di Link Ini

Tanda kamu bisa mengambil BLT minyak goreng Rp 300 ribu di Kantor Pos jika terdaftar sebagai penerima PKH maupun BPNT. Diketahui ada 20,5 juta orang yang terdaftar 2 program bansos itu.

Penyaluran BLT minyak goreng untuk penerima BPNT dan PKH ini dilakukan oleh Kemensos. Sudah diputuskan, pencairan dilakukan melalui Kantor Pos.

Kamu bisa mengecek termasuk penerima PKH atau BPNT secara online dengan cara berikut:

Baca Juga: Kesempatan Dapat Bantuan Rp 500 Ribu, Jika Nama Masuk Penerima BPNT dan BLT Minyak Goreng di Link Ini

- Akses link cekbansos.kemensos.go.id

- Pilih nama provinsi hingga desa sesuai alamat di KTP

- Input nama lengkap sesuai KTP dan kode verifikasi yang tertera di layar

- Klik tombol 'Cari Data', maka muncul daftar penerima bantuan ini

Apabila termasuk penerima, kamu akan mendapatkan surat undangan atau pun pemberitahuan terkait pencairan BLT minyak goreng Rp 300 ribu. Kamu tinggal mendatangi Kantor Pos dalam waktu yang ditentukan.

Baca Juga: Cuma 1 Syarat Ini, BLT Minyak Goreng Rp 300 Ribu Bisa Diambil di Kantor Pos April 2022

Adapun, berkas yang perlu dibawa saat mengambil BLT minyak goreng yaitu:

1. Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan fotokopinya

2. Kartu Keluarga (KK) dan fotokopinya

3. Surat undangan atau pemberitahuan

Baca Juga: SELAMAT! Pemilik KTP Ini Bisa Ambil Uang BLT Minyak Goreng Rp 300 Ribu di Kantor Pos, Cek Namamu di Sini

Selain penerima BPNT dan PKH, sebenarnya ada 2,5 juta PKL yang menerima BLT minyak goreng Rp 300 ribu. Tapi untuk kategori ini penyalurannya dilakukan langsung oleh TNI dan Polri.

Demikian info tanda kamu bisa mencairkan BLT minyak goreng Rp 300 ribu pada April 2022 di Kantor Pos.***

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah