Video Detik-Detik Pesawat Jatuh di China Viral di Twitter, Berikut Kronologi Jatuhnya China Eastern Airlines

- 21 Maret 2022, 18:08 WIB
Tangkapan layar video detik-detik pesawat jatuh di China viral di Twitter, berikut kronologinya.
Tangkapan layar video detik-detik pesawat jatuh di China viral di Twitter, berikut kronologinya. /Twitter.com/@WarsontheBrink/

BERITA DIY - Simak kronologi jatuhnya China Eastern Airlines dan video detik-detik pesawat jatuh di China viral di Twitter.

Sebuah pesawat Boeing 737 milik China Eastern Airlines dinyatakan jatuh di daerah Guangxi, Senin, 21 Maret 2022.

Pesawat tersebut menempuh rute dari Kunming menuju Guangzhou. Dilansir Antara, pesawat ini mengangkut 132 orang.

Baca Juga: Peristiwa 7 Maret Viral di TikTok, Kecelakaan Pesawat Garuda Indonesia Tahun 2007, Lengkap hingga Kronologi

Departemen Kegawatdaruratan Guangxi merinci, jumlah tersebut terdiri dari 123 penumpang dan 9 kru pesawat.

Belum diketahui nasib para penumpang pesawat tersebut. Namun, jatuhnya pesawat tersebut mengakibatkan kebakaran hutan.

Video detik-detik jatuhnya pesawat China Eastern Airlines tersebar di media sosial Twitter. Salah satunya diunggah akun @AmichaiStein1.

Baca Juga: Syarat RESMI Terbaru Lengkap Naik Kereta dan Pesawat Dalam Negeri Mulai 8 Maret 2022, Tak Perlu Antigen

Dari video yang diunggah, tampak langit dalam keadaan berawan. Tiba-tiba, pesawat yang diduga China Eastern Airlines jatuh dari ketinggian dalam posisi vertikal.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah