12 Golongan Ini Segera Masuk Link prakerja.go.id, Buat Akun dan Bisa Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 23

- 6 Februari 2022, 14:10 WIB
Golongan ini bisa masuk ke laman prakerja.go.id untuk buat akun Kartu Prakerja dengan mudah.
Golongan ini bisa masuk ke laman prakerja.go.id untuk buat akun Kartu Prakerja dengan mudah. /Tangkap layar prakerja.go.id

BERITA DIY – Pekerja yang masuk dalam golongan ini sebaiknya segera masuk ke link prakerja.go.id untuk buat akun Kartu Prakerja dan berpotensi lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 23.

Pemerintah telah memutuskan akan melanjutka program Kartu Prakerja di tahun 2022 dengan pembukaan gelombang 23 paling lambat dilakukan pada bulan Februari 2022.

Setidaknya pada tahun 2022 ini kuota orang yang akan menerima program Kartu Prakerja ini adalah sebanyak 4,5 juta orang dengan anggaran yang telah disiapkan sebanyak Rp11 triliun.

Baca Juga: Login Kartu Prakerja Pakai Cara Ini Bisa Dapat Rp2,5 Juta Tanpa Ikut Gelombang 23, Klik Link Daftar Berikut

Program Kartu Prakerja ini akan diberikan kepada masyarakat khususnya pekerja dan pelaku usaha mikro yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja.

Pendaftaran program Kartu Prakerja hanya dilakukan melalui situs resmi prakerja.go.id dan masyarakat perlu berhati-hati pada situs dan tautan palsu yang mengatasnamakan Kartu Prakerja.

Masyarakat yang ingin bergabung dalam program Kartu Prakerja gelombang 23 dapat mulai buat akun Kartu Prakerja di laman prakerja.go.id untuk memudahkan dalam proses pendaftaran selanjutnya.

Baca Juga: Jangan Kaget Ditransfer Rp 600 Ribu per Bulan Tanpa Login BSU di BPJS Ketenagakerjaan, Daftar di Link Ini

Terdapat 12 golongan pekerja yang dapat segera masuk ke laman prakerja.go.id dan membuat akun Kartu Prakerja serta berpotensi lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 23 karena memenuhi syarat dan kriteria. Berikut daftar lengkapnya.

  • Warga negara berusia lebih dari 18 tahun
  • Tidak sedang menempuh pendidikan formal
  • Seorang pencari kerja
  • Penyandang disabilitas
  • Pekerja yang terkena PHK
  • Pekerja yang membutuhkan kompetensi kerja
  • Pekerja yang dirumahkan
  • Pekerja bukan penerima upah atau pelaku usaha mikor dan kecil

Baca Juga: Selamat 4,5 Juta Orang di 2022 Bakal Dapat Uang Rp 3,5 Juta, Cek Syaratnya dan Link Daftar di Sini

  • Bukan pejabat negara/pimpinan dan anggota DPRD/ASN
  • Bukan Prajurit TNI dan anggota Polri
  • Bukan kepala desa dan perangkat desa
  • Bukan direksi/komisaris/dewan pengawas BUMN/BUMD

Cara membuat akun Kartu Prakerja di laman prakerja.go.id pun sangat mudah, masyarakat dapat buat akun dari HP dan hanya perlu menyiapkan email aktif. Berikut cara lengkap buat akun Kartu Prakerja.

  • Masuk ke laman go.id lewat HP
  • Klik Daftar Sekarang
  • Masukkan email aktif dan password
  • Klik daftar, tunggu hingga muncul notifikasi email.
  • Masuk ke email dan lakukan verifikasi email.

Baca Juga: Login prakerja.go.id Untuk Daftar Kartu Prakerja Februari 2022, Cek Bocoran Pembukaan Gelombang 23

Setelah memiliki akun Kartu Prakerja, masyarakat dapat login ke dashboard Kartu Prakerja untuk melengkapi data diri dan mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar. Terakhir adalah klik Gabung saat pembukaan gelombang 23.

Nantikan dan pantau terus update pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23, segera buat akun Kartu Prakerja dan perhatikan setiap syarat serta langkah pendaftaran agar bisa lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 23.

Demikian informasi 12 golongan yang bisa buat akun di laman prakerja.go.id dan berpotensi lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 23.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah