3 Jenis Diet yang Paling Cocok untuk Pria: Menurunkan Berat Badan hingga Memperkuat Otot

- 6 September 2021, 12:00 WIB
ILUSTRASI - Makanan untuk sejumlah jenis diet yang cocok untuk para pria.
ILUSTRASI - Makanan untuk sejumlah jenis diet yang cocok untuk para pria. /PEXELS/ Vannesa Loring

Diet WW (Weight Watcher)

Diet WW atau Weight Watchers adalah program penurunan berat badan berbasis poin yang bertujuan untuk mempromosikan kebiasaan makan yang sehat. Diet WW adalah salah satu program penurunan berat badan paling fleksibel yang tersedia. 

Setiap makanan diberikan SmartPoints yang ditentukan berdasarkan nilai gizinya. Tidak ada makanan yang benar-benar dilarang.

Seseorang yang melakukan diet ini masih dapat menikmati banyak makanan favorit, asalkan sesuai dengan anggaran SmartPoints harian. Anggaran harian SmartPoints ini ditentukan berdasarkan faktor-faktor seperti tinggi, berat, dan tingkat aktivitas.

Baca Juga: 7 Menu Makanan Rendah Karbo, Cocok untuk Program Diet Keto

Diet Paleo

Diet paleo dirancang untuk meniru pola makan masyarakat pemburu atau pengumpul kuno. Diet paleo sering direkomendasikan bagi mereka yang berharap dapat mendorong pertumbuhan otot.

Diet ini menganjurkan konsumsi bahan olahan minimal seperti buah-buahan, sayuran, daging, ikan, dan ayam.  Sementara, makanan seperti biji-bijian, kacang-kacangan, produk susu, dan gula tambahan dibatasi.

Penelitian menunjukkan bahwa diet paleo dapat membantu meningkatkan komposisi tubuh dengan mengurangi lemak tubuh, mengurangi lemak perut, dan meningkatkan penurunan berat badan. Hal ini karena makanan yang banyak dianjurkan adalah makanan yang mengandung protein yang tinggi.

Baca Juga: Ramalan Shio untuk Besok, 5 September 2021: Shio Kerbau Dapat Keberuntungan, Shio Macan Cek Kesehatan

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah