Resep Opor Ayam Lebaran Hari Raya yang Mudah Dibuat dan Sederhana untuk Keluarga

- 19 Juli 2021, 10:05 WIB
Resep opor ayam berikut bisa disajikan saat lebaran atau hari raya Idul Adha.
Resep opor ayam berikut bisa disajikan saat lebaran atau hari raya Idul Adha. /Tangkap layar Youtube.com/@Indoculinaire Hunter
  • 1 ekor (700 g) ayam kampung, potong 12 bagian, rebus hingga setengah matang
  • 4 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk, buang tulang, iris memanjang
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 sdm kecap manis
  • 400 ml santan kental
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 L air
  • 4 sdm minyak, untuk menumis

Baca Juga: Resep Tongseng Kambing dan Cara Masak agar Tidak Bau Prengus dan Amis, Hidangan Idul Adha 2021 Dijamin Enak

Bumbu halus

  • 10 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit
  • 2 cm lengkuas
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kencur
  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 2 sdt ketumbar
  • 1/2 sdt merica putih butiran

Baca Juga: Resep Kare Ayam Kampung Khas Jawa Tengah dan Yogyakarta, Kuah Gurih dengan Bumbu Sederhana

Cara membuat opor ayam

1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, dan daun salam hingga harum. Angkat dan sisihkan.

2. Panaskan air, masukkan ayam dan tumisan bumbu. Aduk rata, masak hingga ayam lembut.

3. Masukkan gula, garam, Bango Kecap Manis, dan santan. Aduk rata, masak hingga mendidih.

4. Angkat dan sajikan.

Baca Juga: 6 Resep dan Cara Membuat Jamu Tradisional Bahan Herbal untuk Jaga Imun Tubuh dari Berbagai Penyakit

Tips untuk membuat dari resep opor ayam ialah kualitas dari bahan esensialnya, yakni kunyit, daun jeruk dan santan. Ketiganya menciptakan rasa gurih dan aroma yang menggugah selera.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x