Bantuan Usaha Mikro Cair Sampai September: Daftar Penerima BPUM Rp1,2 Juta Bisa Dicek dengan 3 Cara Ini

- 14 Juli 2021, 09:15 WIB
ILUSTRASI: Bantuan usaha mikro BPUM Rp1,2 juta dijadwalkan cair Sampaio September 2021. Cek daftar penerima dengan 3 cara berikut.
ILUSTRASI: Bantuan usaha mikro BPUM Rp1,2 juta dijadwalkan cair Sampaio September 2021. Cek daftar penerima dengan 3 cara berikut. /Tangkap layar Instagram.com/ @kemenkopukm

BERITA DIY – Dana bantuan Usaha Mikro atau BPUM direncanakan cair sampai September 2021. Pelaku UMKM dapat cek daftar penerima bantuan Rp1,2 juta tersebut melalui tiga (3) cara, mulai dari offline sampai online.

  1. Cek SMS, Telepon, atau WhatsApp

Cara pertama cek daftar penerima Bantuan Usaha Mikro tersebut secara offline yaitu dengan cek SMS, Telepon, atau WhatsApp dari bank penyalur terkait pencairan BPUM Rp1,2juta.

Jika belum menerima SMS, telepon, atau WhatsApp, pelaku Usaha Mikro dapat cek daftar penerima BPUM Rp1,2 juta secara online, yatu melalui klik link yang disediakan beberapa bank penyalur, seperti BRI yang menyediakan link eform.bri.co.id dan BNI melalui link banpresbpum.id.

Baca Juga: Bantuan Tunai Usaha Mikro Segera Cair Juli: Lolos via banpresbpum.id BNI, Begini Cara Cairkan Uang Rp1,2 Juta

Cek daftar penerima bantuan Usaha Mikro melalui link dari BRI (eform.bri.co.id) dan BNI (banpresbpum.id) tersebut dapat menggunakan NIK KTP untuk cek online.

Selengkapnya, berikut cara cek daftar penerima BPUM Rp1,2 juta yang diperkirakan cair sampai September secara online melalui link BRI (eform.bri.co.id) dan BNI (banpresbpum.id):

  1. BRI (eform.bri.co.id)

Cukup menggunakan NIK KTP untuk cek daftar penerima melalui link BRI (eform.bri.co.id), berikut cara lengkapnya:

  • Siapkan NIK KTP
  • Buka link eform.bri.co.id
  • Pilih BPUM
  • Masukkan NIK KTP pada kolom “Nomor KTP”
  • Masukkan kode verifikasi secara tepat dan lengkap, klik refresh jika kode sulit dibaca
  • Klik proses inquiry

Baca Juga: BPUM UMKM Juli Sudah Cair? Cek Online Daftar Nama Penerima Melalui eform.bri.co.id atau banpresbpum.id

Jika masuk dalam daftar penerima BPUM Rp1,2 juta maka data pelaku usaha mikro seperti NIK KTP, nama, serta nomor rekening akan muncul pada link eform.bri.co.id.

Pelaku usaha mikro kemudian dapat langsung melakukan proses pencairan BPUM ke bank BRI seperti memenuhi syarat dan berkas pencairan, agar dana bantuan Rp1,2 juta segera cair ke rekening penerima.

Jika pelaku usaha mikro masuk dalam daftar penerima namun tidak memiliki nomor rekening di bank BRI, pihak bank penyalur akan membuatkan rekening baru untuk pencairan BPUM Rp1,2 juta tersebut.

Baca Juga: Cek Online Daftar Penerima Bantuan UMKM via BNI Bukan di eform.bri.co.id: Siapkan NIK KTP, Buka Link Ini

  1. BNI (banpresbpum.id)

Cara yang ketiga yaitu cek daftar penerima melalui link dari bank BNI (banpresbpum.id). Sama seperti BRI, melalui link banpresbpum.id, pelaku usaha mikro cukup memasukkan NIK KTP pada kolom yang tertera kemudian klik Cari.

Jika masuk dalam daftar penerima, pelaku usaha mikro dapat langsung melakukan pencairan dana BPUM Rp1,2 juta dengan membawa syarat dan berkas seperti KTP asli dan fotokopi, buku rekening (jika diperlukan), serta sudah melakukan download berkas SPTJM yang tersedia di link banpresbpum.id.

Dana bantuan BPUM Rp1,2 juta bisa cair ke rekening penerima setelah 1x24 jam atau setelah berkas pencairan selesai diverifikasi.

Baca Juga: Cara Cek BPUM Rp1,2 Juta Melalui Dua Link eform.bri.co.id atau banpresbpum.id, Bisa Pakai HP

Bantuan usaha mikro Rp1,2 juta dijadwalkan akan cair sampai September 2021. Kabar baik tersebut disampaikan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati pada Konferensi Pers virtual, Jumat, 2 Juli 2021 lalu.

Adapun dana bantuan BPUM yang cair Juli hingga September 2021 tersebut diperuntukkan bagi 3 juta pelaku usaha mikro yang masuk daftar penerima BPUM.

Jumlah 3 juta penerima tersebut merupakan sisa target penyaluran tahun 2021 ini, di mana sebelumnya dari target awal 12,8 juta penerima sudah cair kepada 9,8 juta penerima BPUM pada penyaluran kuartal 1 dan 2 lalu.

Baca Juga: Siap-siap 3 Juta UMKM Bakal Dapat BLT Rp 1,2 Juta Mulai Juli 2021, Ini Kriteria dan Cara Cek Penerima BPUM

“PPKM Darurat ini pada bulan Juli sampai dengan September untuk sisa anggarannya Rp3,6 triliun bagi 3 juta umkm bisa diberikan pada masyarakat sehingga bisa membantu masyarakat pada kondisi PPKM Darurat,” tegas Menkeu Sri Mulyani pada Konferensi Pers yang disiarkan langsung melalui kanal YouTube Kemenkeu RI, 2 Juli 2021 lalu.***

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x