Jadwal Pencairan dan Cara Cek Bansos Sembako Kemensos Periode Juni 2021, Login cekbansos.kemensos.go.id Segera

- 22 Juni 2021, 20:27 WIB
Ini Link Cek Penerima Bansos Kemensos Bulan Juni: Bansos Tunai, PKH, Bansos Sembako BPNT, dan BLT UMKM BPUM. Segera cek untuk dapat BST Rp 300 ribu, PKH Ibu hamil, BLT UMKM BPUM Rp 1,2 juta, dan bansos smebako Rp 200 ribu.
Ini Link Cek Penerima Bansos Kemensos Bulan Juni: Bansos Tunai, PKH, Bansos Sembako BPNT, dan BLT UMKM BPUM. Segera cek untuk dapat BST Rp 300 ribu, PKH Ibu hamil, BLT UMKM BPUM Rp 1,2 juta, dan bansos smebako Rp 200 ribu. /Pixabay.com/Emaji

BERITA DIY - Per 10 juni 2021 tercatat sebesar 18,8 juta orang diketahui sebagai penerima Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dengan nilai setara Rp.200 ribu setiap bulannya. Bansos sembako yang di jembatani oleh Kemensos ini telah menyiapkan anggaran Rp 42,5 triliun pada tahun 2021.

Pemerintah menyasar sejumlah masyarakat miskin dan terdampak pandemi Covid-19 untuk menerima bansos sembako 2021. Tak seperti regulasi tahun sebelumnya yang mana bansos ini diberikan berupa sembako, pada tahun ini bansos sembako diberikan dalam bentuk uang tunai.

Perubahan regulasi ini karena Kemensos ingin menyasar lebih banyak Keluaga Penerima Manfaat (KPM) serta agar masyarakat penerima mendapatkan haknya secara utuh dan tidak terpotong.

Baca Juga: Informasi Terbaru Bansos Sembako Juni 2021: Cek di cekbansos.kemensos.go.id Dapatkan BPNT hingga Rp2,4 Juta

Untuk mengetahui apakah anda termasuk ke dalam penerima bansos sembako atau tidak dapat melakukan cek online melalui link yang telah disediakan berikut.

KPM yang berhak menerima bansos sembako ialah yang terdaftar pada Daftar Penerima Manfaat (DPM) bansos sembako dan memiliki Memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)

Perlu diketahui, bansos sembako hanya dapat dicairkan setiap bulan dengan besaran Rp 200 ribu. Nantinya keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang dinyatakan layak menerima BPNT ini akan mendapatkan bansos sembako selama 1 tahun penuh terhitung sejak Januari hingga Desember 2021 mendatang.

Total bansos yang akan diterima setiap KPM adalah senilai Rp 2,4 Juta selama satu tahun. Untuk pencairan bantuan periode Juni sudah dapat dilakukan setelah Anda mengecek status penerima bansos melalui cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Kontak Pengaduan Apabila Bansos Sembako Rp 2,4 Juta Alami Kendala, Hubungi Nomor Ini

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x