Mengenal Infus Kromosom, Perawatan Kulit yang Digunakan Pasangan Artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

- 23 Mei 2021, 13:21 WIB
Foto artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina jalani perawatan kulit dengan infus kromosom.
Foto artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina jalani perawatan kulit dengan infus kromosom. /Instagram.com/@raffinagita1717

BERITA DIY - Perawatan kulit dengan suntik kromosom saat ini banyak menjadi perbincangan dan tren baru dalam merawat kulit setelah banyak artis yang melakukan perawatan satu ini untuk mmepercantik kulitnya.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina merupakan salah dua dari artis Indonesia yang mengandalkan perawatan kulit dengan suntik kromosom agar kulitnya tampak cerah dan sehat.

Infus Kromosom adalah perawatan kulit dengan memasukkan cairan tertentu yang berkhasiat untuk kulit menggunakan teknis infus melalui selang dan jarum untuk memasukkan cairan ke dalam tubuh.

Baca Juga: 9 Manfaat dan Khasiat Green Tea atau Teh Hijau Bagi Kesehatan dan Kecantikan: Bisa Balikin Mood

Infus kromosom sebenarnya sudah ada sejak lama dan telah banyak digunakan sebagai perawatan kulit di Swiss sejak tahun 2005 dan mulai digunakan di wilayah Asia lainnya terutama Korea Selatan.

Infus Kromosom mengandung stem cell bercampur dengan vitamin C yang berguna untuk menghambat sebuah gen yang berhubungan dengan pigmentasi pada kulit.

Gen tersebut adalah SLC24A5 yang ada pada kromosom 15 dan pada dasarnya bekerja terhadap melanosit kulit yang dapat memproduksi pigmen melanin dan kemudian memberikan warna lebih gelap pada kulit.

Baca Juga: Manfaat Berjemur di Bawah Sinar Matahari Pagi bagi Kesehatan Tubuh dan Kulit: Bisa Mencegah Jerawat

Apabila kinerja melanosit terhambat karena terhambatnya gen SLC24A5, maka produksi pigmen melanin akan berkurang dan membuat kulit tampak lebih bersih dan cerah secara alami.

Bisa dikatakan, infus kromosom adalah perawatan kulit dari dalam di luar penggunaan skin care untuk mendapat khasiat kulit lainnya.

Halaman:

Editor: Adestu Arianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x