10 Rekomendasi Ide THR Lebaran selain Salam Tempel

- 23 April 2021, 11:43 WIB
ILUSTRASI: Rekomendasi ide THR Lebaran selain salam tempel.
ILUSTRASI: Rekomendasi ide THR Lebaran selain salam tempel. /PIXABAY/faye_yuyun
  1. Kopi atau Teh

Kamu dapat memilih kopi atau teh dengan kemasan kaca dan dengan wangi serta jenis yang disukai penerima hampers THR.

  1. Pakaian

Baju lebaran adalah THR yang pas diberikan untuk sahabat, kerabat, atau keluarga. Selain bermanfaat, pakaian seperti gamis, baju muslim, atau blouse juga bisa bertahan lama.

Baca Juga: Bansos BST DKI Jakarta Tahap 4 Cair Akhir Bulan April, Warga yang Tidak Terdaftar Penerima Bisa Lakukan Ini

  1. Kitchenware

Rekomendasi THR lain yaitu memberikan kitchenware, atau alat-alat dapur dalam bentun satu set.

Kamu dapat memberikan hampers menarik seperti panci keramik dengan motif cantik, atau set sendok sup dengan material kayu.

  1. Buku

Simpel namun berkesan, buku bisa menjadi hampers THR yang bisa diberikan kepada sahabat atau rekan.

Kamu dapat memilih buku apa yang sesuai dengan karakter atau kegiatannya saat ini.

Baca Juga: Bacaan Niat Zakat Fitrah Lengkap Beserta Syarat, Waktu, dan Besaran Zakat yang Dikeluarkan

  1. Sarung atau Mukena

Alat ibadah berupa sarung atau mukena bisa menjadi alternatif lain untuk THR lebaran tahun ini.

  1. Set Make Up

Satu set Make Up atau skincare juga bisa menjadi rekomendasi menarik yang bisa diberikan ke sahabatmu.

Halaman:

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x