Mengapa Orang Katolik Merayakan Tri Hari Suci? Ini Jadwal Misa Kamis Putih, Jumat Agung dan Malam Paskah 2024

25 Maret 2024, 15:20 WIB
Ilustrasi. Alasan mengapa orang Katolik merayakan Tri Hari Suci, apa itu dan jadwal misa Kamis Putih, Jumat Agung dan Paskah. /pixabay/ geralt

BERITA DIY - Simak informasi mengapa orang Katolik merayakan Tri Hari Suci, apa itu lengkap dengan jadwal Misa Kamis Putih, Jumat Agung dan Malam Paskah 2024.

Hari-hari ini banyak umat katolik yang membagikan kegiatannya dalam menyambut Hari Raya Paskah 2024. Mulai dari kemeriahan dan keunikan Misa Minggu Palma hingga persiapan para pemazmur dan Passio untuk Jumat Agung.

Sebagai informasi, tepat pada hari Minggu, 24 Maret 2024 umat Katolik memasuki Pekan Suci Paskah 2024 dengan diawali dengan Misa Minggu Palma.

Setelah ini, umat Katolik akan menjalani rangkaian ibadah Misa Tri Hari Suci. Pertanyaan kemudian muncul, mengapa orang Katolik merayakan Tri Hari Suci?

Baca Juga: Jadwal Misa Pekan Suci Katolik 2024 Gereja Katedral Jakarta: Kamis Putih, Jumat Agung, Paskah Kapan?

Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, perlu diketahui terlebih dahulu apa itu Tri Hari Suci dan rangkaian apa saja yang ada di dalamnya.

Dilansir dari laman dokpenkwi.org, diketahui Tri Hari Suci dirayakan oleh gereja katolik setiap tahunnya sebagai peringatan misteri terbesar penebusan umat manusia.

Tri Hari Suci berlangsung mulai dari Misa Perjamuan Terakhir pada Kamis Putih sampai dengan Misa Minggu Paskah. Tri Hari Suci ini juga disebut dengan Tri Hari Paskah.

Selama Tri Hari Paskah ini, umat katolik memperingati dan mengenangkan kembali misteri peralihan Tuhan dari dunia ini kepada Bapa.

Baca Juga: Minggu Palma Pakai Baju Warna Apa? Ini Penjelasan Warna Liturgi dalam Gereja Katolik

Mulai dari Kamis Putih, semua orang katolik akan mengenang momen perjamuan paskah terakhir Yesus dengan para murid dan awal mula ekaristi diperkenalkan Yesus.

Berlanjut pada Jumat Agung yang dilaksankan dengan format ibadah tepat pukul 15.00 WIB. Pada hari ini, orang katolik mengenang sengsara dan wafat Yesus di Salib.

Perayaan dilanjutkan dengan Sabtu Suci atau Malam Paskah ada hari tersebut, gereja berjaga-jaga menantikan kebangkitan Tuhan.

Rangkaian tri hari suci ditutup dengan hari Minggu Paskah sekaligus puncak Tri Hari Suci di mana pada hari ini umat Kristen merayakan kemenangan akan kebangkitan Yesus yang mengalahkan maut.

Baca Juga: Naskah Jalan Salib Masa Prapaskah, Ini Urutan 14 Perhentian dalam Jalan Salib Katolik

Tri Hari Suci merupakan rangkaian kegiatan yang wajib diikuti oleh umat Katolik. Terlebih Hari Raya Paskah adalah hari raya yang paling utama dalam Gereja Katolik maka akan dirayakan secara lebih meriah.

Jadwal Tri Hari Suci di Gereja Katedral Jakarta

Berikut jadwal lengkap misa Tri Hari Suci di Gereja Katedral Jakarta mulai Kamis Putih, Jumat Agung hingga Minggu Paskah, selengkapnya.

Misa Kamis Putih

Kamis, 28 Maret 2024 pukul 16.30 WIB (Online dan Offline)
Kamis, 28 Maret 2024 pukul 19.00 WIB (Online dan Offline)
Kamis, 28 Maret 2024 pukul 21.00 WIB (Online dan Offline)

Ibadat Jumat Agung

Jumat, 29 Maret 2024 pukul 12.00 WIB (Online dan Offline)
Jumat, 29 Maret 2024 pukul 15.00 WIB (Online dan Offline)
Jumat, 29 Maret 2024 pukul 18.00 WIB (Online dan Offline)

Baca Juga: Kapan Minggu Palma Paskah 2024? Ini Jadwal Masa Prapaskah Kamis Putih, Jumat Agung, Sabtu Sunyi

Misa Malam Paskah

Sabtu, 30 Maret 2024 pukul 17.00 WIB (Online dan Offline)
Sabtu, 30 Maret 2024 pukul 21.00 WIB (Online dan Offline)

Misa Minggu Paskah

Minggu, 31 Maret 2024 pukul 06.00 WIB (Offline)
Minggu, 31 Maret 2024 pukul 08.30 WIB (Misa Pontifikal - Offline dan Online)
Minggu, 31 Maret 2024 pukul 11.00 WIB (Misa Keluarga - Offline dan Online )
Minggu, 31 Maret 2024 pukul 17.00 WIB (Offline dan Online)

Demikian informasi alasan mengapa orang katolik merayakan Tri Hari Suci dan jadwal misa kamis putih, jumat agung serta malam paskah 2024.***

Editor: Sani Charonni

Tags

Terkini

Terpopuler