Tanggal 11 Januari Memperingati Hari Apa? Libur Nasional atau Tidak? Ini Arti International Thank You Day

9 Januari 2024, 16:05 WIB
Informasi tentang hari peringatan pada tanggal 11 Januari serta termasuk dalam libur nasional atau tidak terdapat dalam artikel berikut. /PIXABAY/ArtsyBee

BERITA DIY – Berikut merupakan informasi tentang hari peringatan pada tanggal 11 Januari serta termasuk dalam kategori libur nasional atau tidak.

Tanggal 11 Januari diperingati sebagai Hari Terima Kasih Internasional atau International Thank You Day.

Beberapa sebutan lain untuk memperingati 11 Januari adalah sebagai Hari Terima Kasih Sedunia, Hari Berterima Kasih Internasional, dan Hari Berterima Kasih Sedunia.

Hal ini dilakukan sebagai pengingat untuk terus mengucapkan tiga kata ajaib dalam kehidupan sehari-hari (three magic words), yakni maaf, tolong, dan terima kasih.

Baca Juga: Ciri-ciri Gen Alpha Seperti Apa dan Generasi Alfa Lahir Tahun Berapa

Selain itu, dengan peringatan Hari Terima Kasih Internasional, individu diharapkan senantiasa mengingat untuk mengucapkan terima kasih kepada siapapun atau apapun yang telah berperan.

Meskipun demikian, ucapan terima kasih harus tetap dibiasakan pada setiap waktu tanpa mengenal siapapun itu.

Dilansir dari National Today, sejarah adanya Hari Terima Kasih Internasional cukup panjang.

Pada tanggal 11 Januari, setiap orang diharapkan mau memberikan ucapan terima kasih untuk semua hal ataupun seseorang yang berarti baginya.

Baca Juga: Syarat Pendaftaran Beasiswa LPDP dan Cara Daftar

Kebiasaan untuk mengucapkan terima kasih sudah ada sejak zaman dahulu, seperti pada tahun 105 Masehi. Akan tetapi, kata terima kasih sendiri ada sejak tahun 450 dan tahun 1100 Masehi.

Pada Masa Dinasti Han, saat awal penciptaan kertas, manusia menggunakannya sebagai sarana pengirim pesan, salah satunya mengucapkan terima kasih kepada seseorang.

Tahun 1400-an menjadi waktu yang populer untuk mengirimkan ucapan terima kasih melalui sebuah surat.

Orang Eropa melakukan hal ini bersama dengan anggota keluarganya yang lain sehingga mereka saling bertukar surat ucapan.

Baca Juga: Nonton Singles Inferno 3 Episode 10-11 Sub Indo Bukan di Drakorindo karena Ilegal, Klik Link Resmi Ini

Sampai pada Natal tahun 1873, muncul kartu ucaoan khusus yang akhirnya diperjualbelikan di Amerika Serikat setahun setelahnya tahu 1874.

Sejak masa itu, kebiasaan ini makin digemari dan terus berkembang di masyarakat. Yang awalnya memanfaatkan media surat, kini sudah menggunakan teknologi digital.

Pada saat ini, ucapan terima kasih tidak hanya sekadar berbentuk ucapan hangat saja, tetapi dapat diwujudkan dalam berbagai hal.

Ucapan terima kasih bisa dipraktikkan dengan memperlakukan orang yang disayangi dengan baik, seperti memberinya hadiah, meluangkan waktu untuknya, atau sekadar mendengarkan keluh kesahnya.

Baca Juga: Harga Tiket Konser Wave to Earth Berapa di Concert Jakarta 2024? Ini Jadwal, Profil Band dari Mana, Anggota

Meskipun sudah termasuk sebagai bentuk terima kasih, alangkah lebih baiknya untuk tetap mengucapkan secara langsung agar membuatnya bahagia.

Untuk merayakan peringatan Hari Terima Kasih Internasional, kalian bisa mengucapkannya lewat media sosial pribadi, seperti Instagram, WhatsApp, Facebook, dan lain sebagainya.

Hal ini sebagai bentuk apresiasi kepada semua orang yang melihat postingan tersebut dan terus mengingatkan yang lain untuk tidak lupa mengucapkan terima kasih setiap waktu.

Sebagai informasi, pada peringatan Hari Terima Kasih Internasional ini bukanlah termasuk dalam hari libur nasional yang tercatat dalam kalender resmi.

Itulah informasi tentang peringatan pada tanggal 11 Januari serta termasuk dalam hari libur nasional atau tidak.***Irza Triamanda

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler