4 Cara Menyimpan Opor Ayam Lebaran yang Benar agar Tahan Lama dan Tidak Basi

23 April 2023, 12:20 WIB
Ilustrasi 4 cara menyimpan opor ayam lebaran yang benar agar tahan lama dan tidak basi. Cek cara menyimpan di sini. /Pixabay/@Polymanu

BERITA DIY – Simak 4 cara menyimpan opor ayam lebaran yang benar agar tahan lama dan tidak basi. Penjelasannya tersedia di sini.

Opor ayam merupakan salah satu hidangan khas Indonesia yang menjadi favorit masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri atau lebaran.

Hidangan opor ayam selalu menjadi menu andalan untuk makanan lebaran dan biasa disajikan kepada keluarga atau saudara yang berkunjung.

Opor ayam juga mudah untuk dibuat dan dapat cepat disiapkan dalam jumlah besar. Sehingga opor ayam cocok untuk dihidangkan saat lebaran yang sering dihadiri oleh banyak tamu.

Baca Juga: Resep Opor Ayam Lebaran Sederhana Bumbu Jawa Spesial Sajian Sedap dan Enak, Cocok Disajikan Saat Idul Fitri

Namun opor ayam dapat mudah basi jika tidak disimpan dengan benar. Oleh karena itu, disarankan untuk mengetahui cara menyimpan opor ayam yang benar agar tahan lama dan tetap enak dikonsumsi.

Hidangan opor ayam tidak hanya disajikan saat lebaran, tetapi biasa sebagai menu di berbagai acara, seperti pernikahan dan khitanan.

Diketahui hidangan tersebut terbuat dari ayam yang dimasak dengan santan serta berbagai rempah-rempah.

Namun makanan yang bersantan atau terbuat dari santan akan mudah basi dan tidak tahan lama jika tidak disimpan dengan benar.

Baca Juga: Resep Bumbu Opor Ayam Kuning Sederhana Masakan Spesial Lebaran Hari Raya Idul Fitri 2023

Berikut cara menyimpan opor ayam agar tahan lama dan tidak mudah basi:

1. Simpan opor ayam di wadah yang bersih dan kedap udara

Pastikan untuk menyimpan opor ayam di wadah besar yang kedap udara dan bersih. Hal ini agar tidak terjadi tumpukan dan menyebabkan hidangan menjadi lembab. Pastikan wadah ditutup dengan rapat agar udara tidak masuk ke dalam.

2. Biarkan opor ayam dingin sebelum dimasukan ke wadah

Hindari memasukan opor ayam yang masih panas ke dalam wadah. Hal ini dapat menyebabkan wadah menjadi lembab dan mempercepat pertumbuhan bakteri.

3. Simpan opor ayam di kulkas atau freezer

Jika ingin menyimpan opor ayam dalam waktu yang lama, disarankan untuk memasukan ke dalam kulkas atau freezer. Sebelum dimasukan ke dalam freezer, pastikan wadah tidak rusak dan opor ayam sudah sepenuhnya dingin.

4. Hangatkan opor ayam dengan api kecil

Jika tidak mempunyai kulkas, opor ayam dapat bertahan lama dengan dihangatkan. Di mana opor ayam dapat dihangatkan sebanyak dua kali sehari. Jangan hangatkan opor ayam terlalu lama agar tidak kering atau kehilangan rasa.

Baca Juga: Menu Lebaran Idul Fitri 2023 Selain Opor Ayam, Ini Resep Rendang Daging Sapi 1 Kg Khas Padang

Itulah informasi 4 cara menyimpan opor ayam lebaran yang benar agar tahan lama dan tidak basi.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler