Resep Kue Keranjang Khas Imlek Praktis dan Mudah, Lengkap dengan Bahan Serta Cara Buat yang Wajib Anda Coba

7 Januari 2023, 17:30 WIB
Ini dia resep kue keranjang khas Imlek yang praktis dan mudah, dilengkapi dengan bahan serta cara buat yang wajib Anda coba di rumah. /Tangkap Layar Youtube/@Eddy Siswanto

BERITA DIY – Berikut merupakan resep kue keranjang khas Imlek lengkap dengan bahan dan cara buat. Resep yang praktis dan mudah ini wajib Anda coba di rumah.

Masyarakat Tionghoa sebentar lagi akan merayakan Tahun Baru Imlek 2023. Pada tahun ini, shio yang akan hadir adalah Kelinci Air dengan simbol kedamaian, kemakmuran, dan panjang umur.

Berdasarkan kalender Masehi, Tahun Baru Imlek 2023 dirayakan pada tanggal 22 Januari 2023. Hal ini telah ditetapkan dalam SKB oleh 3 Menteri.

Tahun Baru Imlek merupakan perayaan besar bagi masyarakat Tionghoa. Banyak tradisi yang akan mereka lakukan dalam menyambut datangnya Tahun Baru.

Baca Juga: 15 Ucapan Tahun Baru Imlek 2023 yang Hangat dan Penuh Harapan, Cocok untuk Dijadikan Status di Media Sosial

Mereka meyakini bahwa sambutan suka cita tersebut merupakan salah satu wujud rasa syukur dari apa yang telah mereka dapatkan.

Pada hari spesial tersebut, orang Tionghoa biasanya akan berkumpul bersama keluarga serta menghias rumah dengan berbagai ornamen khas Imlek.

Selain itu, dalam perayaan tahun baru Imlek juga terdapat beragam sajian makanan khas untuk menjamu tamu. Salah satu yang paling populer adalah kue keranjang.

Dodol Cina atau yang lebih sering dikenal dengan kue keranjang merupakan kudapan yang terbuat dari tepung ketan dan gula. Kue berbentuk bulat dan memiliki rasa manis ini biasanya akan Anda temukan di pasar menjelang Imlek.

Baca Juga: Tahun Baru Imlek 2023 Segera Tiba, 15 Link Twibbon Ini cocok Dibagikan untuk Foto Profil di Sosial Media IG

Namun, kini Anda dapat membuatnya di rumah dengan resep kue keranjang khas Imlek yang praktis dan mudah berikut ini.

Bahan

- 20 gram tepung tapioka

- 280 gram tepung ketan

- 300 gram gula pasir

- 5 lembar daun pandan

- 300 ml air panas

- Garam secukupnya

Cara Buat

1. Masak gula dengan api kecil lalu aduk hingga cair dan berwarna coklat untuk membuat karamel.

2. Masukkan air panas secukupnya dan tambahkan daun pandan agar wangi.

3. Jika karamel sudah jadi, matikan api dan buang daun pandan. Sisihkan.

4. Campurkan tepung ketan dengan tepung tapioka dan beri sedikit garam.

5. Masukkan karamel yang tadi sudah dibuat sambil diaduk agar tidak menggumpal.

Baca Juga: 25 Link Twibbon Tahun Baru Imlek 2023 Gong Xi Fa Cai dengan Desain Menarik dan Gratis untuk Foto IG dan WA

6. Siapkan wadah dan olesi minyak lalu tuang adonan.

7. Kukus selama kurang lebih 2 jam dengan api sedang. Tunggu hingga matang.

8. Setelah matang, letakkan kue ke dalam wadah dan simpan.

Sebagai tambahan informasi, dodol cina atau kue keranjang ini akan lebih lezat apabila disimpan terlebih dahulu selama tiga hari.

Bagi masyarakat Tionghoa, kue keranjang bukan hanya sekadar hidangan semata, tetapi makanan ini memiliki banyak sekali makna.

Cita rasa manis melambangkan suka cita, tekstur kenyal dan lengket menggambarkan persaudaraan yang erat, dan bentuknya yang bulat memiliki arti kebersamaan yang tidak akan pernah berakhir.

Demikian resep kue keranjang khas Imlek lengkap dengan bahan dan cara buat. Resep yang praktis dan mudah ini wajib Anda coba di rumah. Semoga bermanfaat.***

Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler